Petugas hentikan evakuasi korban helikopter

Sabtu, 09 November 2013 - 20:51 WIB
Petugas hentikan evakuasi...
Petugas hentikan evakuasi korban helikopter
A A A
Sindonews.com - Upaya evakuasi korban helikopter MI-17 milik TNI Ad di hutan dekat Bandara Malinau, Kalimantan Utara dihentikan. Rencananya, evakuasi dilanjutkan besok pagi karena kondisi medan yang sulit dan gelap.

“Karena sudah malam, proses evakuasi dilanjutkan besok. Identitas yang sudah pasti baru korban yang selamat. Korban tewas masih dalam dugaan kita, menunggu hasil evakuasi besok,” kata Kepala Penerangan Daerah Militer VI Mulawarman Kol TNI Legowo, Sabtu (9/11/2013).

Namun ia membenarkan jika korban yang diutamakan dievakuasi adalah korban yang selamat. Sedangkan korban yang tewas, adalah sisa dari manifes pesawat yang tidak ikut dievakuasi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Helikopter Jenis MI-17 milik TNI AD jatuh di sekitar Desa Apoping, Kecamatan Bahau Ulu, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara pada Sabtu (9/11/2013) sekira pukul 11.30. Dari 19 orang yang dibawa, 13 orang dipastikan tewas dan enam lainnya selamat.

Saat itu, helikopter pabrikan Rusia yang masih dinyatakan baru itu sedang mengangkut bahan bangunan untuk pendirian pos di wilayah perbatasan.

Baca juga: Helikopter berpenumpang 19 orang jatuh di Kaltara
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2110 seconds (0.1#10.140)