Macan kumbang Semeru ditembak karena lukai 4 petugas

Kamis, 03 Oktober 2013 - 14:20 WIB
Macan kumbang Semeru...
Macan kumbang Semeru ditembak karena lukai 4 petugas
A A A
Sindonews.com - Penembakan macan kumbang (Panthera Pardus melas) yang sebelumnya menyerang Dusun Sumber, Desa Sentul, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, dikatakan telah dilakukan sesuai dengan prosedur yang berlaku. Hal itu ditempuh setelah berbagai upaya untuk menangkapnya gagal dan melukai empat petugas.

Kepala Balai Konservasi dan Sumber Daya ALam Wilayah III Jawa Timur, Sunandar Trigunajasa, mengungkapkan, pihaknya bersama petugas lainnya sebelumnya telah berupaya menyelamatkan satwa tersebut dengan beberapa langkah. Di antaranya adalah menembak bius satwa tersebut, memasang jaring dan kandang perangkap beserta umpannya.

"Semua upaya menyelamatkannya gagal, terpaksa ditembak," katanya, Kamis (03/10/2013).

Selain itu, situasi di lapangan yang dipenuhi ratusan warga yang ingin melihat dari dekat juga menjadi pertimbangan. Sebab, sebelumnya satwa ini telah melukai empat orang petugas yang hingga kini masih dirawat. Karena itu, petugas tidak ingin menambah korban lagi jika satwa ini tidak bisa ditangkap hidup-hidup.

Sebab, lokasi persembunyian macan berada di rumah warga yang berdinding bambu sehingga banyak celah atau lubang untuk keluar. Sementara hari juga sudah mulai gelap dan dikhawatirkan jika bertambah malam semakin sulit menangkapnya karena hewan ini adalah hewan malam.

"Sebelum ditembak, kami juga berkonsultasi dengan pimpinan dan diputuskan bersama oleh tim yang berada di lapangan," ujarnya.

Baca juga: Penembakan macan kumbang Gunung Semeru diprotes
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1193 seconds (0.1#10.140)