Tak diloloskan, pendukung Baharuddin-Isnaad mengamuk
A
A
A
Sindonews.com - Ratusan pendukung calon bupati dan wakil bupati Baharuddin BJ - Isnaad Ibrahim yang tidak diloloskan menjadi peserta calon bupati di Pilkada Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel) mengamuk setelah sebelumnya terlibat bentrokan dengan aparat kepolisian, Selasa (17/9/2013).
Secara membabi buta, mereka merusak seluruh kaca kantor pemerintahan. Amarah tersebut ditumpahkan lantaran pihaknya merasa kecewa dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat yang tidak menerima gugatan PTUN.
Petugas yang sebelumnya melakukan pengamanan tak bisa berbuat banyak. Usai menyerang kantor, ratusan orang itupun kemudian langsung membubarkan diri.
Diketahui, Pilkada Jeneponto sedianya akan digelar 18 September 2013 besok. Terdapat tiga pasang kandidat yang siap memimpin Jeneponto lima tahun ke depan.
Sementara itu, ada salah satu cfalon sebelumnya yang tidak lolos dan kecewa. Pihaknyapun meminta agar PIlkada Jeneponto ditunda.
Secara membabi buta, mereka merusak seluruh kaca kantor pemerintahan. Amarah tersebut ditumpahkan lantaran pihaknya merasa kecewa dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat yang tidak menerima gugatan PTUN.
Petugas yang sebelumnya melakukan pengamanan tak bisa berbuat banyak. Usai menyerang kantor, ratusan orang itupun kemudian langsung membubarkan diri.
Diketahui, Pilkada Jeneponto sedianya akan digelar 18 September 2013 besok. Terdapat tiga pasang kandidat yang siap memimpin Jeneponto lima tahun ke depan.
Sementara itu, ada salah satu cfalon sebelumnya yang tidak lolos dan kecewa. Pihaknyapun meminta agar PIlkada Jeneponto ditunda.
(rsa)