Pemkab Mamuju Tengah diminta berdayakan putra daerah

Senin, 26 Agustus 2013 - 14:12 WIB
Pemkab Mamuju Tengah diminta berdayakan putra daerah
Pemkab Mamuju Tengah diminta berdayakan putra daerah
A A A
Sindonews.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju Tengah (Mateng) diminta memproritaskan putra daerah untuk mengisi struktur pemerintahan. Disarankan, setiap lini yang berhubungan langsung dengan kepentingan masyarakat, menempatkan putra Mateng yang potensial.

Salah seorang tokoh pemuda Mateng Arsal Aras mengatakan, struktur pemerintahan pertama di Mateng harus proporsioanal dan profesional. Pejabat yang bersangkutan pun harus paham betul detail potensi daerah.

"Nafas pembentukan DOB Mateng ini untuk memangkas jarak pemerintah dengan masyarakat. Juga memberikan ruang besar bagi putra terbaik Mateng untuk memberikan andil pada daerah. Sekarang lah saatnya," kata mantan anggota DPRD Mamuju itu, kepada wartawan, Senin (26/8/2013).

Politikus asal Partai Golkar yang hijrah ke Partai Demokrat ini menambahkan, penempatan pejabat pada struktur harus memperhatikan kearifan lokal. Sebab, percuma saja Mateng dibentuk kalau ruang peran itu tidak jelas.

Dia juga meminta caretaker Bupati Mateng Junda Maulana, untuk lebih bijak melihat ini. Paling tidak, sebagai bahan pertimbangan dalam mengisi struktur pemerintahan di Mateng.

Sementara itu, Junda mengungkapkan bahwa sebanyak 1.049 PNS Pemkab Mamuju akan dimutasi ke Pemkab Mateng. Semua pegawai itu sebelumnya bekerja di lima kecamatan yang sekarang menjadi wilayah Mateng. Yakni Pangale, Budong-budong, Tobadak, Topoyo, dan Karossa.

"Dalam waktu dekat, Pemkab Mamuju akan segera melepas PNS-nya ke Mateng. Rata-rata, mereka memang putra daerah yang sebelumnya bekerja di wilayah Mateng sekarang," terangnya.

Selain mereka, ada sekitar 100-an lebih PNS Pemprov Sulbar dan Pemkab Mamuju yang meminta mutasi ke Mateng. Usulan itu sedang diproses.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3661 seconds (0.1#10.140)