Saksi: Bus hantam pengendara motor, mobil & material

Rabu, 21 Agustus 2013 - 11:42 WIB
Saksi: Bus hantam pengendara...
Saksi: Bus hantam pengendara motor, mobil & material
A A A
Sindonews.com - Bus pariwisata maut Giri Indah B 7297 BI sebelum bertambat di jurang sedalam delapan meter sempat menabrak beberapa pengendara motor.

Bus tersebut juga menabrak movil pick up pengangkut gas elpiji dan bangunan material di tepi jalan. Hal itu diungkapkan seorang saksi mata, Dani (23), warga sekitar yang ditemui di lokasi kejadian.

"Bus itu menabrak beberapa pengendara motor, mobil pengangkut elpiji, warung material, sepertinya kaya enggak ada remnya," jelas Dani, Rabu (21/8/2013).

Ia pun mengaku kaget dengan insiden tersebut yang disebutnya begitu singkat. Pasalnya, saat itu dirinya bersama temannya sedang berada dekat dengan Tempat Kejadian Perkara (TKP). Ia pun mengaku hampir menjadi korban dalam kecelakaan tersebut.

"Saat itu saya sedang nongkrong dengan teman-teman saya di pinggir jalan. Ada yang teriak-teriak. Pas nengok ke belakang, bus oleng dan hampir menghantam saya," sambung Dani dengan mimik ketakutan.
(rsa)
Berita Terkait
Banyak Korban Jiwa,...
Banyak Korban Jiwa, Kasus Kecelakaan di Jalan Tol Masih Tinggi
Hati-hati! Ini 4 Faktor...
Hati-hati! Ini 4 Faktor Utama Penyebab Kecelakaan di Jalan Tol
Prancis Ganti Nama Kecelakaan...
Prancis Ganti Nama Kecelakaan Lalu Lintas Fatal Jadi Pembunuhan Lalu Lintas
Polisi Ini Rela Menambal...
Polisi Ini Rela Menambal Jalan Berlubang Demi Mencegah Lakalantas
Kecelakaan Maut di Jalan...
Kecelakaan Maut di Jalan Raya Bogor, Seorang Perempuan Tewas
Risiko Kecelakaan Lalu...
Risiko Kecelakaan Lalu Lintas Tinggi, JRP Lakukan Ini
Berita Terkini
Penyebab Anusapati Nekat...
Penyebab Anusapati Nekat Rencanakan Pembunuhan Ken Arok Penguasa Singasari
1 jam yang lalu
Masa Kelam Ibu Kota...
Masa Kelam Ibu Kota Kerajaan Majapahit Setelah Dikalahkan Demak
1 jam yang lalu
Bahlil Malam-malam Datang...
Bahlil Malam-malam Datang ke Rumah Jokowi, Ada Apa?
7 jam yang lalu
Anggota DPRD Perindo...
Anggota DPRD Perindo Hapus Air Mata 2 Balita Telantar di Manggarai Timur
9 jam yang lalu
Liburan ke Jepang Viral,...
Liburan ke Jepang Viral, Bupati Indramayu Lucky Hakim Angkat Bicara
11 jam yang lalu
Gawat! Website Mengatasnamakan...
Gawat! Website Mengatasnamakan Polresta Solo Berisi Promosi Judi Online
12 jam yang lalu
Infografis
Rudal Balistik Houthi...
Rudal Balistik Houthi Hantam Tel Aviv, 16 Warga Israel Terluka
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved