Berlaga beli, Suryo maling uang agen sosis

Jum'at, 19 Juli 2013 - 16:01 WIB
Berlaga beli, Suryo...
Berlaga beli, Suryo maling uang agen sosis
A A A
Sindonews.com - Kebutuhan sebagian masyarakat menjelang hari raya Idul Fitri (Liburan), bertambah tinggi. Tak jarang, untuk memenuhi kebutuhan itu mereka berpikir pendek. Seperti yang dilakukan Suryo Hadi (32), warga Desa Ketegan, Kecamatan TanggulanginM misalkan.

Berdalih ingin memenuhi kebutuhan saat Lebaran, dia nekat mencuri uang senilai Rp1,3 juta di toko sosis milik Suzana (39), di Desa Wunut, Kecamatan Porong.

Pencurian yang dilakukan tersangka, bermula ketika dia disuruh istrinya membeli sosis di ruko milik Suzana. Setibanya di ruko agen sosis, dia melihat uang berada di atas meja kasir tergeletak bersama dengan beberapa kwitansi.

Merasa tidak ada yang melihat, dengan perlahan tersangka mengambil uang dan memasukkannya ke saku celana. Agar tak dicurigai, dia antre membeli sosis seperti pembeli lainnya. Namun, ketika Suzana melihat ke atas meja uangnya sudah tidak ada lagi, dia pun meminta para pembeli di tokonya untuk tidak pergi dulu.

"Nah, ketika korban akan memeriksa pembeli, tersangka tampak gugup," ujar Kapolsek Porong Kompol Mujiono, kepada wartawan, di Porong, Jumat (19/7/2013).

Saat giliran tersangka yang diperiksa, Suzana menemukan uang Rp1,3 juta di dalam saku tersangka. Pada awalnya, tersangka mengelak dan berdalih uang itu miliknya. Namun, tersangka tak bisa mengelak lagi ketika di tengah uang itu terselip nota pembelian yang merupakan milik korban.

Kasus ini, kemudian dilaporkan ke Polsek Porong, dan tersangka tak lama kemudian berhasil diamankan polisi. Tersangka berdalih, terpaksa mencuri untuk memenuhi kebutuhan Lebaran, karena istrinya hanya bekerja sebagai penjual sosis.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1883 seconds (0.1#10.140)