Dinkes temukan makanan mengandung pewarna tekstil

Selasa, 16 Juli 2013 - 12:24 WIB
Dinkes temukan makanan mengandung pewarna tekstil
Dinkes temukan makanan mengandung pewarna tekstil
A A A
Sindonews.com - Tim Gabungan dari Dinas Kesehatan, Perindustrian dan Satpol PP Banjarnegara Jawa Tengah menemukan puluhan kilo gram makanan ringan yang mengandung zat pewarna tekstil atau rhodamin B.

Makanan itu dijual pedagang di sejumlah pasar tradisional Purworejo Klampok dan Madiraja Banjarnegara Jawa Tengah.

Penemuan ini merupakan hasil pemeriksaan dengan menggunakan alat penyinaran ultra violet, makanan yang mengandung pewarna tekstil atau rhodamin akan terlihat menyala saat terkena sinar.

Menurut petugas Dinkes Banjarnegara Afrida, rhodamin atau pewarna tekstil ini cukup berbahaya jika di konsumsi dalam jangka panjang. Dapat menimbulkan penyakit kanker dan kerusakan hati serta ginjal.

"Ini kita periksa menggunakan alat sinar ultraviolet, kebanyakan mengandung rodhamin B atau pewarna tekstil yang sangat berbahaya bagi kesehatan," jelasnya.

Para pedagang yang kedapatan menjual makanan berbahaya tersebut mengaku tidak tahu jika barang yang di jualnya cukup berbahaya bagi kesehatan. Untuk keamanan dan agar tidak beredar luas petugas menyita sejumlah makanan berbahaya tersebut.

"Saya tidak tahu kalau ini mengandung zat berbahaya, tahunya dari petugas. Kalu tau begini akan saya kembalikan," kata pedagang makanan bernama Ngadiyah.

Selain menguji pewarna petugas juga melakukan uji formalin pada makanan jenis ikan asin, namun pada razia kali ini petugas tidak menemukan kadar formalin pada makanan tersebut.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7296 seconds (0.1#10.140)