Bupati Nabire dan Kapolda Papua kunjungi korban meninggal

Selasa, 16 Juli 2013 - 12:10 WIB
Bupati Nabire dan Kapolda...
Bupati Nabire dan Kapolda Papua kunjungi korban meninggal
A A A
Sindonews.com - Bupati Nabire, Isaias Douw dan Kapolda Papua, Irjen Tito Karnavian, mengunjungi keluarga salah satu korban yang meninggal dunia pada peristiwa kejuaraan Tinju Amatir Bupati Nabire Cup yang berakhir ricuh.

Kunjungan itu juga diikuti Danrem 173 Biak, Kolonel Infantri Chamim Besari dan Muspida Nabire, Selasa (16/7/2013) siang.

Kunjungan tersebut ditujukan kepada pasangan suami - istri, Oktavianus Manubui dan istrinya Adolina Ance Woyaar, yang ikut tewas setelah terijak - injak saat menyelamatkan diri.

Dalam kunjungan tersebut, rombongan memberikan bantuan sebesar Rp20 juta perkepala bagi keluarga korban yang meninggal dunia.

"Ya kami turut berduka cita atas insiden ini. untuk itu kami memberikan santunan Rp20 juta untuk keluarga korban meninggal dunia. Sedangkan untuk warga luka -luka, Pemkab Nabire akan menanggung semua biaya perawatannya," jelas Bupati Nabire, Isaias Douw.

Sementara pihak Kepolisian daerah (Polda) Papua juga ikut memberikan bantuan sekedarnya untuk membantu meringankan keluarga korban meninggal dunia.

Terkait insiden bentrokan yang melibatkan dua pendukung petinju, Kapolda Papua Irjen Tito Karnavian menyatakan pihak kepolisian telah memeriksa beberapa saksi.

"Pihak kepolisian telah memeriksa 8 orang saksi. Namun belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka," jelas Irjen Tito Karnavian.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1112 seconds (0.1#10.140)