Gempa guncang Jayapura

Rabu, 26 Juni 2013 - 00:37 WIB
Gempa guncang Jayapura
Gempa guncang Jayapura
A A A
Sindonews.com - Kota Jayapura Papua diguncang gempa berkekuatan 5,0 skala richter (SR).

Berdasarkan informasi diperoleh dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika menyebutkan, gempa terjadi 25 Juni 2013 pukul 23.10 WIB berpusat di 2.43 Lintang Selatan, 140.32 Bujur Timur atau 27 kilometer Barat Laut Kabupaten Jayapura, Papua.

Meski tak berpotensi tsunami gempa terjadi di kedalaman 14 kilometer itu cukup dirasakan keras oleh warga di Jayapura dan dirasakan pula warga di Sentani.

"Guncangannya cukup keras, di sini sudah pukul tiga pagi, orang -orang sudah terlelah tidur, jadi mungkin tidak merasakan, kebetulan saya belum tidur merasakan guncangan itu cukup keras," tutur Hera (32) warga Sentani, Rabu (26/6/2013).

Getaran itu dirasakan sekitar 10 detik, sehingga menyebabkan beberapa perabotan milik Hera jatuh dari meja.

Hingga kini belum diperoleh informasi mengenai kemungkinan adanya korban maupun kerusakan akibat gempa tersebut.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5422 seconds (0.1#10.140)