Sidang perdana kasus Cebongan digelar 20 Juni
A
A
A
Sindonews.com - Sidang perdana kasus Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) IIB Cebongan, Sleman, akan digelar pada Kamis 20 Juni 2013 mendatang. Agenda sidang yang pertama, nantinya pembacaan dakwaan terlebih dahulu.
"Iya (Kamis 20 Juni), tapi berkasnya siapa duluan yang digelar di persidangan cek di web aja ya. Mudah-mudahan nanti siang sudah ada," ujar Kepala Tata Usaha Urusan Dalam (Kataud) Pengadilan Militer II - 11 Yogyakarta, Kapten (Sus) Aulisa Dandel, Senin (17/6/2013) pagi ini.
Menurutnya, Majelis Hakim yang akan menggelar persidangan nantinya dibagi menjadi dua. Nantinya, dua ruang sidang yang akan digunakan di Pengadilan Militer II-11 Yogyakarta, yaitu ruang sidang utama yang berkapasitas sekira 200 pengunjung dan ruang sidang kedua, yang ada di belakang ruang sidang utama.
Sebagaimana diketahui, kasus penyerangan Lapas IIB Cebongan, Sleman, terjadi pada Sabtu (23/3/2013) dini hari lalu. Pelaku merupakan 12 anggota Komando Pasukan Khusus (Kopassus) Group II, Kandang Menjangan, Kartosuro. Akibatnya, empat tahanan titipan Polda DIY tewas dengan luka ditembak.
"Iya (Kamis 20 Juni), tapi berkasnya siapa duluan yang digelar di persidangan cek di web aja ya. Mudah-mudahan nanti siang sudah ada," ujar Kepala Tata Usaha Urusan Dalam (Kataud) Pengadilan Militer II - 11 Yogyakarta, Kapten (Sus) Aulisa Dandel, Senin (17/6/2013) pagi ini.
Menurutnya, Majelis Hakim yang akan menggelar persidangan nantinya dibagi menjadi dua. Nantinya, dua ruang sidang yang akan digunakan di Pengadilan Militer II-11 Yogyakarta, yaitu ruang sidang utama yang berkapasitas sekira 200 pengunjung dan ruang sidang kedua, yang ada di belakang ruang sidang utama.
Sebagaimana diketahui, kasus penyerangan Lapas IIB Cebongan, Sleman, terjadi pada Sabtu (23/3/2013) dini hari lalu. Pelaku merupakan 12 anggota Komando Pasukan Khusus (Kopassus) Group II, Kandang Menjangan, Kartosuro. Akibatnya, empat tahanan titipan Polda DIY tewas dengan luka ditembak.
(rsa)