Membisiki Kades, Wakapolres OKI dicopot

Jum'at, 07 Juni 2013 - 13:10 WIB
Membisiki Kades, Wakapolres OKI dicopot
Membisiki Kades, Wakapolres OKI dicopot
A A A
Sindonews.com - Kendati masih dalam pemeriksaan Bidang Propam Polda Sumsel, Wakapolres Ogan Komering Ilir (OKI) dicopot dari jabatannya karena diduga menghasut kepala desa (Kades) di OKI untuk mendukung salahsatu calon bupati.

Kapolda Sumsel Irjen Pol Saud Usman Nasution menyatakan telah mencopot Wakapolres OKI, Kompol Sonny Triyanto dari jabatannya.

"Saya dari awal sudah menegaskan kepada jajaran saya, bahwa anggota Polri harus netral dalam pelaksanaan Pilkada di Sumsel, Karena itulah saya tarik (copot) dia (Kompol Sonny Triyanto) meski hanya terindikasi saja," ungkap Saud seusai menunaikan Shalat Jumat di Masjid Mapolda Sumsel, Jumat (7/6/2013) siang.

Mengenai proses hukumnya, ia menyerahkan penyidik Bidang Propam Polda Sumsel."Karena yang bersangkutan masih diperiksa," tegasnya.

Mengenai kasusnya akan dibawa ke ranah pidana, Kapolda menyerahkannya langsung pada Bawaslu.

"Saya serahkan juga sama Banwaslu kalau memang ingin melaporkan secara pidana, yang jelas kita tetap akan memprosesnya," tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, Wakapolres OKI, Kompol ST diamankan warga dan petugas Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) OKI setelah berusaha mengajak seorang kepala desa untuk mendukung pasangan Calon Bupati (Cabup) OKI nomor urut 4.

Baca juga: Ajak Kades nyoblos nomor 4
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6350 seconds (0.1#10.140)