Naik ontel, perwakilan Syiah Sampang ke Jakarta

Sabtu, 01 Juni 2013 - 14:02 WIB
Naik ontel, perwakilan Syiah Sampang ke Jakarta
Naik ontel, perwakilan Syiah Sampang ke Jakarta
A A A
Sindonews.com - Lima orang warga Syiah dari Sampang, Madura, Jawa Timur nekat bersepeda ke Jakarta. Mereka bermaksud menagih janji Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang akan melindungi penganut agama minoritas.

Dengan mengendarai sepeda ontel, Rohman, Bukaman, Anwar, Mohammad Rosyid, dan Mahrus mulai mengayuh menuju Jakarta. Titik awal berangkat dari Taman Surya, Surabaya, sekira pukul 11.00 Wib, Sabtu (1/6/2013).

Kelimanya bertekad menemui presiden untuk mengadukan ketidakadilan yang menimpa mereka. Warga Syiah Madura menolak dipindah dari desa asalnya. Mereka melihat rekonsiliasi jauh lebih manusiawi daripada relokasi.

Kelimanya pemuda ini mewakili ratusan warga Syiah dari Desa Karang Gayam dan Blu’uran, Kabupaten Sampang, Madura.

"Permintaan kami sederhana, tolong lindungi kaum minoritas. Kami juga tidak ingin di relokasi," ujar Mohammad Rosyid.

Komisi untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (Kontras) yang mendampingi perjalanan warga Syiah menyampaikan, pemerintah harus mengambil langkah konkrit demi terwujudnya resolusi konflik.

Mereka juga meminta polisi menghentikan dan menindak tegas, aksi kelompok intoleran yang menghambat upaya rekonsiliasi.

"sembilan bulan kami tinggal di GOR Sampang dengan kondisi yang sangat mengenaskan, kami ingin kembali ke rumah," ujarnya.

Rencananya, kelima delegasi akan melakukan kampanye kebebasan beragama dalam diskusi di Semarang dan Cirebon. Mereka juga sudah menyiapkan bekal menginap di depan istana, sampai SBY mau menemui mereka.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6199 seconds (0.1#10.140)
pixels