Dinilai otoriter, siswa desak Kepsek mundur

Kamis, 11 April 2013 - 14:13 WIB
Dinilai otoriter, siswa desak Kepsek mundur
Dinilai otoriter, siswa desak Kepsek mundur
A A A
Sindonews.com - Kecam kepala sekolah (kepsek) yang dianggap arogan dan otoriter terhadap siswa dan guru, puluhan siswa SMU Negeri 3 Polewali Mandar, Sulawesi Barat berunjuk rasa mendesak kepala sekolah diganti. Akibat peristiwa tersebut aktivitas persiapan ujian nasional terganggu.

Sambil membawah spanduk puluhan siswa SMUN 3 Polewali, Kamis (11/4/2013) siang menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor kepala sekolah. Aksi ini dipimpin langsung ketua Osis sekolah.

Namun sejumlah pengunjuk rasa kecewa lantaran kepala sekolah tidak ingin menemui para siswa.

Siswa juga menuding jika kepala sekolah mereka tidak transparan dalam mengelola anggaran sekolah, termasuk janji kepala sekolah akan membangun lapangan basket hingga hari ini belum terpenuhi.

Para siswa ini mengancam akan mogok belajar jika kepala sekolah mereka tidak mengundurkan diri.

Akibat peristiwa ini aktivitas belajar mengajar terganggu. Persiapan ujian nasional yang sudah didepan mata juga terganggu lantaran banyak guru yang tidak berada ditempat.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6664 seconds (0.1#10.140)