Bengawan Solo berangsur surut

Rabu, 10 April 2013 - 10:34 WIB
Bengawan Solo berangsur...
Bengawan Solo berangsur surut
A A A
Sindonews.com – Permukaan air Bengawan Solo di wilayah Bojonegoro mulai berangsur surut. Pantauan tinggi muka air di papan duga Karangnongko pada Rabu (10/4/2013) pukul 07.05 WIB berada di kisaran 26.05 peilschaal di atas permukaan air laut.

Kemudian, pada pukul 08.00 WIB tinggi muka air turun di kisaran 25.96 peilschaal. Sedangkan, pantauan tinggi muka air di papan duga Bojonegoro menunjukkan pada pukul 07.00 WIB berada di kisaran 15.41 peilschaal.

Lalu, pada pukul 08.00 WIB tinggi muka air Bengawan Solo turun di kisaran 15.39 peilschaal. Meski begitu, wilayah Bojonegoro masih berada di level siaga III banjir.

Menurut Kasi Kesiapsiagaan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Bojonegoro, Suhadi, air Bengawan Solo di Bojonegoro trennya mulai surut. Meski begitu, banjir luapan Bengawan Solo masih menggenangi ribuan rumah di Kelurahan Jetak, Ledok Wetan, Banjarejo, Kecamatan Bojonegoro. Selain itu, banjir menggenangi rumah-rumah warga setinggi perut di Kecamatan Trucuk dan Malo.

“Ribuan warga masih mengungsi di gedung Serba Guna Bojonegoro dan di atas tanggul Bengawan Solo,” ujarnya pada Sindonews.com, Rabu (10/4/2013) pagi.

Hari ini, petugas tanggap bencana dibantu personel Brimob mengevakuasi warga Desa Tulungrejo, Kecamatan Trucuk, yang berada di seberang Sungai Bengawan Solo dengan perahu karet. Warga korban banjir akan diungsikan di halaman kantor PDAM Bojonegoro.

Sementara itu, Kepala Satuan Brimob Detasemen C Polda Jatim di Bojonegoro, AKP Edi Suyono, mengatakan, sebanyak 70 personel Brimob diterjunkan membantu evakuasi warga yang menjadi korban banjir. Selain itu, personel Brimob juga membantu pengamanan di posko-posko pengungsian.

“Kami akan membantu semaksimal mungkin untuk menolong warga yang menjadi korban banjir Bengawan Solo,” ujarnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7512 seconds (0.1#10.140)