Saat bongkar muat, KM Pulau Baru terbakar

Jum'at, 29 Maret 2013 - 15:13 WIB
Saat bongkar muat, KM...
Saat bongkar muat, KM Pulau Baru terbakar
A A A
Sindonews.com - Usai melakukan bongkar muat, Kapal Motor (KM) Pulau Baru terbakar di dermaga Kalimas, pelabuhan Tanjung Perak. Meski api tergolong kecil namun kepulan asap berwarna hitam nampak melambung di kapal tersebut.

KM Pulau Baru ini sedianya melakukan bongkat muat baru saja tiba dari Pelabuhan Kumai, Kalimantan Tengah. Kapal tersebut memuat sejumlah tiang pancang. Saat bongkar muat itulah, tiba-tiba di bagian mesin raunga kemudi muncul percikkan api. Kepulan asap berwarna hitam langsung membubung tinggi.

Selang beberapa saat, tiga unit Mobil PMK dari PT Pelindo III didatangkan ke lokasi. Tak lama berselang api pun dapat dipadamkan.

"Api tiba-tiba muncul dari ruang kemudi," ujar Hendra, salah satu ABK KM Pulau Baru di lokasi, Jumat (29/3/2013).

Sementara itu, Kasubag Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP lily Djafar belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut. Namun demikian, dugaan sementara karena hubungan arus pendek.

"Petugas pemadam kebakaran cepat datang dan berhasil memadamkan api, sehingga tidak merembet ke bagian lainnya. Kebetulan juga hujan turun sangat deras, sehingga membantu proses pemadaman," katanya.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut namun diduga kerugian mencapai jutaan rupiah.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8400 seconds (0.1#10.140)