Ada kerangka manusia di kebun tebu, warga geger
A
A
A
Sindonews.com - Warga di Kabupaten Jombang, Jawa Timur dihebohkan dengan ditemukannya sesosok kerangka manusia di kebun tebu. Kemungkinan, kerangka manusia itu adalah korban pembunuhan karena didekatnya polisi menemukan tali kampar yang diduga dipakai menjerat korban.
Mayat yang tergeletak di kebun tebu Desa Sumbermulyo, Kecamatan, Jogoroto, Jombang ini pertama kali ditemukan oleh warga ketika sedang membersihkan areal kebunnya.
Diperkirakan, korban sudah tewas sejak satu bulan lalu karena yang tersisa hanya tulang tengkoraknya. Tidak ada warga sekitar yang mengenali mayat korban.
Polisi yang mendpat laporan adanya kerangka manusia, langsung mengumpulkan tulang-belulang yang sebagian sudah berserakan. Selanjutnya, polisi membawanya ke RSUD Jombang untuk di autopsi.
"Kami langsung membawa kerangka manusia ini ke RSUD Jombang untuk mengetahui ciri-ciri korban dan penyebab tewasnya," kata Kasubag Humas Polres Jombang, AKP Sugeng Widodo, Senin (29/4/2013).
Terhadap penemuan mayat di kebun tebu ini, polisi tak berani gegabah. Sebab sebelumnya di Kabupaten Jombang sudah beberapakali menemukan mayat di kebun tebu yang seluruhnya ternyata adalah korban pembunuhan.
Salah satunya adalah mayat Fauzin Suyanto, Warga Nganjuk, yang ternyata tewas dibunuh Ryan beberapa tahun silam.
Mayat yang tergeletak di kebun tebu Desa Sumbermulyo, Kecamatan, Jogoroto, Jombang ini pertama kali ditemukan oleh warga ketika sedang membersihkan areal kebunnya.
Diperkirakan, korban sudah tewas sejak satu bulan lalu karena yang tersisa hanya tulang tengkoraknya. Tidak ada warga sekitar yang mengenali mayat korban.
Polisi yang mendpat laporan adanya kerangka manusia, langsung mengumpulkan tulang-belulang yang sebagian sudah berserakan. Selanjutnya, polisi membawanya ke RSUD Jombang untuk di autopsi.
"Kami langsung membawa kerangka manusia ini ke RSUD Jombang untuk mengetahui ciri-ciri korban dan penyebab tewasnya," kata Kasubag Humas Polres Jombang, AKP Sugeng Widodo, Senin (29/4/2013).
Terhadap penemuan mayat di kebun tebu ini, polisi tak berani gegabah. Sebab sebelumnya di Kabupaten Jombang sudah beberapakali menemukan mayat di kebun tebu yang seluruhnya ternyata adalah korban pembunuhan.
Salah satunya adalah mayat Fauzin Suyanto, Warga Nganjuk, yang ternyata tewas dibunuh Ryan beberapa tahun silam.
(ysw)