Bukit Pengkol longsor, satu rumah tertimbun

Selasa, 12 Februari 2013 - 21:38 WIB
Bukit Pengkol longsor, satu rumah tertimbun
Bukit Pengkol longsor, satu rumah tertimbun
A A A
Sindonews.com – Hujan yang mengguyur Bantul sejak pagi membuat membuat bukit di Dusun Pengkol, Desa Sriharjo, Imogiri, Bantul, DIY longsor. Akibatnya, satu rumah rata karena tertimbun material longsor.

Kepala Harian BPBD Bantul Dwi Daryanto menuturkan, kejadian longsor terjadi sekira Pukul 17.30 WIB, Selasa (12/2/2013).

Beruntung sehari sebelumnya, warga sekitar sudah di relokasi ke bawah yang lebih aman.

"Kondisi bukit memang labil. Jadi longsor langsung menimbun rumah warga," terangnya kepada SINDO.

Rumah warga yang habis terkena material longsor adalah rumah milik Suparyanto. Sedangkan rumah yang tergerus longsor adalah rumah milik Jumingan yang tepat berada di atas tanah yang longsor tersebut.

"Kita bersyukur, karena sudah lakukan relokasi. Jadi tidak ada korban jiwa," paparnya.

Saat ini BPBD masih terus memantau pergerakan tanah tersebut.

"Bukit terus kita pantau termasuk kemungkinan untuk pembersihan rumah warga yang habis dan yang nyaris longsor," lanjutnya.

Akibat kejadian ini, BPBD Bsantul memperkirakan kerugian sebesar RP100 juta.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4588 seconds (0.1#10.140)