Karsa Jilid II dapat restu dari Golkar

Sabtu, 19 Januari 2013 - 20:04 WIB
Karsa Jilid II dapat...
Karsa Jilid II dapat restu dari Golkar
A A A
Sindonews.com - Pasangan Soekarwo-Saifulloh Yusuf (KarSa) yang akan kembali maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim) akan mengantongi rekomendasi dari Partai Golkar.

Kepastian itu setelah keluar keputusan dari DPD Partai Golkar melalui Rapat Kerja Daerah (Rakerda) selama dua hari di Hotel Utami (17-18 Januari).

"Partai Golkar telah menyepakati untuk mengusung pasangan Soekarwo-Saifullah Yusuf (KarSa) di Pilgub Jatim 2013. Keputusan itu merupakan rekomendasi Rakerda yang disepakati oleh komisi yang membahas proses pemilihan Gubernur Jatim," kata Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur Martono, Sabtu (19/1/2013).

Keputusan mengusung KarSa Jilid II ini, akan dibawa ke DPP Partai Golkar untuk mendapatkan surat rekomendasi resmi. Di DPP tersebut akan dibahas dalam rapat harian. Surat resmi tersebut akan keluar dalam 7-10 hari kedepan.

Meski demikian, Martono juga mengaku menyiapkan alaternatif jika pasangan KarSa ini pecah dalam perjalanan. Alternatif tersebut adalah menyiapkan kader Golkar sendiri untuk menjadi wakil Soekarwo dalam Pilgub Jatim 2013.

"Tergantung Gus Ipul, Kalau tidak mau ya kita siapkan kader Golkar sendiri sebagai Cawagub," ujarnya.

Sejumlah nama telah disiapkan oleh partai berlambang pohon beringin ini. Nama-nama itu adalah Gatot Sudjito (Wakil Ketua DPD Partai Golkar Jatim), Rendra Kresna (Bupati Malang), Sambari Halim Rudianto (Bupati Gresik), Ridwan Hisjam (Bendahara DPD Partai Golkar Jatim) dan Azwar Anas (Bupati Banyuwangi).
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1235 seconds (0.1#10.140)