Dijadikan tempat judi, ruko di Kosambi digerebek

Jum'at, 18 Januari 2013 - 20:43 WIB
Dijadikan tempat judi,...
Dijadikan tempat judi, ruko di Kosambi digerebek
A A A
Sindonews.com - Sebuah ruko di Villa Taman Bandara No 31, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang yang dijadikan tempat judi online digerebek petugas Polsek Teluknaga.

Dari pengerebekan tersebut, tiga orang pelaku berhasil diamankan. Menurut Kapolsek Teluknaga AKP Endang Sukma, penggerebekan berawal dari informasi masyarakat yang merasa resah dengan kegiatan perjudian di ruko tersebut.

Setelah pihaknya melakukan pengembangan, dapat dipastikan ruko tersebut kerap dijadikan tempat perjudian jenis online.

“Para tersangka yang kita amankan, TN yang bertugas sebagai kasir dan dua pemasang, RD dan UC. Mereka melakukan judi game online,” kata Kapolsek, Jumat (18/1/2013).

Modus operandi tersangka, menyediakan tempat sarana judi. Mereka mengaku baru beroperasi selama satu bulan.

“Tapi omzetnya mencapai Rp 1-2 juta per hari,” kata Endang.

Petigas juga berhasil mengamankan barang bukti uang tunai Rp1,1 juta, dua set komputer dan kartu member. Ketiga tersangka dijerat Pasal 303 KUHP mengenai perjudian.

“Ancamannya diatas lima tahun penjara,” tukas Endang.
(stb)
Berita Terkait
Afiliator Judi Online...
Afiliator Judi Online Ditangkap, Polisi Sita Mobil dan Rumah Mewah
Bareskrim Ungkap Kasus...
Bareskrim Ungkap Kasus Judi Online, Amankan Uang Senilai Rp70 Miliar
Menteri Koperasi Budi...
Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi di Periksa Bareskrim Terkait Kasus Judi Online
Cara Memberantas Judi...
Cara Memberantas Judi Online lewat Sistem Pembayaran
26 Artis Dilaporkan...
26 Artis Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Promosi Judi Online
1.000 Orang Anggota...
1.000 Orang Anggota Dewan Terbukti Main Judi Online
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
5 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
7 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
7 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
7 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
9 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
9 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved