Ngelem, lima pelajar SMP ditangkap

Jum'at, 16 November 2012 - 21:38 WIB
Ngelem, lima pelajar...
Ngelem, lima pelajar SMP ditangkap
A A A
Sindonews.com - Lima pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Bone dibekuk polisi saat sedang mabuk lem di halaman masjid tua di kelurahan Bukaka Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Aksi pelajar SMP yang menamakan kelompoknya Lemmers ini langsung diciduk polisi ketika petugas mendapat laporan warga.

Polisi yang tiba Tempat Kejadian Perkara (TKP) langsung mengamankan Reza, Syahrir, Supri, Iccang dan Tyson dan menggelandangnya ke Mapolres Bone

Dihadapan petugas, kelima pelajar ini mengaku terpaksa menghirup lem yang aromanya bisa memabukkan ini lantaran tak punya uang yang cukup untuk membeli Minuman Keras (miras).

"Biasa memang karena kalau lem irit satu kaleng banyak yang nikmati," kilah Tyson dihadapan petugas, Jumat (16/11/2012).

Dikatakan petugas bahwa Lem FOX Kuning inilah yang kerap disalah gunakan oleh kalangan remaja untuk mabuk-mabukan lantaran pengaruh bahan kimianya yang memabukkan setelah dihirup.

Kepala Unit Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polres Bone, Aiptu Sunu Salwito, menjelaskan pihaknya tidak bisa menahan kelima pelaku yang masih dibawah umur ini dan hanya melakukan pembinaan.

"Inikan laporan warga yang resah, jadi kami hanya sebatas mengamankan dan melakukan pembinaan karena sampai sekarang ini belum ada undang-undang yang mengatur tentang penyalahgunaan lem itu," ungkapnya.
(ysw)
Berita Terkait
Waspada, Kriminalitas...
Waspada, Kriminalitas Intai Pesepeda
Kriminalitas Jalanan...
Kriminalitas Jalanan Picu Ketakutan Masyarakat
Saatnya Deteksi Dini...
Saatnya Deteksi Dini Kriminalitas Remaja
Pandemi Membuat Anomali...
Pandemi Membuat Anomali Kriminalitas Jelang Ramadan
Waspada Penipuan, Kriminalitas...
Waspada Penipuan, Kriminalitas Digital Terus Mengintai
Jangan Acuhkan Potensi...
Jangan Acuhkan Potensi Kasus Kriminalitas Jalanan
Berita Terkini
Soroti Perkembangan...
Soroti Perkembangan Bangsa, Aktivis 98 Jabar Gelar Silaturahmi
38 menit yang lalu
20.000 Banser Apel Bareng...
20.000 Banser Apel Bareng TNI, Ketum GP Ansor: Manunggal Kekuatan Indonesia
54 menit yang lalu
Kisah Mpu Prapanca,...
Kisah Mpu Prapanca, Pejabat Keagamaan Sekaligus Penulis Nagarakretagama Sejarah Peradaban Majapahit
1 jam yang lalu
Raja Mataram Hukum Pejabat...
Raja Mataram Hukum Pejabat Tingginya Akibat Tak Ikut Membangun Istana Megah Plered
1 jam yang lalu
Prakiraan Cuaca Jakarta...
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan Ringan hingga Sedang Guyur Jaktim dan Jaksel
1 jam yang lalu
Pabrik Garmen di Kota...
Pabrik Garmen di Kota Bogor Kebakaran, Kerugian Ditaksir Miliaran Rupiah
8 jam yang lalu
Infografis
Mantan Presiden Filipina...
Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap atas Perintah ICC
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved