Bayi tanpa kepala ditemukan di Dermaga Jayapura

Kamis, 08 November 2012 - 15:42 WIB
Bayi tanpa kepala ditemukan...
Bayi tanpa kepala ditemukan di Dermaga Jayapura
A A A
Sindonews.com - Seorang bayi perempuan di Jayapura, Papua ditemukan meninggal dunia dalam kondisi yang mengenaskan. Bayi yang tak memiliki kepala tersebut diduga dibuang oleh orangtuanya sendiri.

Tragis, mungkin itulah kata yang bisa di ungkapkan jika melihat jasad bayi perempuan ini. Hingga kini, Kamis (8/11/2012) jasad bayi yang di temukan dua hari lalu di Dermaga Pelabuhan Kota Jayapura ini masih berada di ruang jenazah Rumah Sakit Umum Daerah Papua Dok Dua Jayapura.

Jasad bayi perempuan naas ini di temukan Selasa lalu di Dermaga Pelabuhan Kota Jayapura sekitar pukul 15.00 WIT. Saat di temukan kondisi jasad bayi tersebut sudah tidak memiliki kepala dan dada bagian atas.

Di duga kuat bayi nahas tersebut di buang oleh ibunya sesaat setelah melahirkan. Setelah di evakuasi ke Polsek Kota Jayapura, jasad bayi tersebut lalu di bawa ke ruang jenazah RSUD Jayapura untuk di otopsi.
(azh)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6541 seconds (0.1#10.24)