ATM BRI Bandung nyaris dibobol maling

Kamis, 01 November 2012 - 13:46 WIB
ATM BRI Bandung nyaris dibobol maling
ATM BRI Bandung nyaris dibobol maling
A A A
Sindonews.com - Mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang berada di sebelah Pusat Pendidikan Infanteri (PPI) Jalan Katamso-Cisokan, Bandung, Jawa Barat (Jabar) nyaris dibobol maling.

Pintu brangkas ATM tampak terbuka dengan bagian kunci tampak gosong akibat dibongkar dengan alat las. Diduga, pelaku memakai alat las untuk membongkar pintu brankas ATM.

"Kemungkinan dibongkar pakai las gendong, alat las kecil. Tetapi pelaku tidak keburu mengambil uang dari ATM tersebut," ungkap Kapolsek Cibeunyingkidul Komisaris Pol Harli Hardiman, di lokasi kejadian, Kamis (1/11/2012).

Pembongkaran brangkas mesin ATM ini diduga sebagai upaya pencurian. Namun karena ATM tersebut berada di dekat kantor militer (PPI) maka pencuri tidak leluasa melancarkan aksinya. Sehingga, pelaku tidak sempat menggondol uang di mesin ATM tersebut.

Harli menuturkan, pihaknya mendapat laporan pengrusakan mesin ATM subuh tadi. Awalnya, ada seorang nasabah yang akan belanja ke pasar, terlebih dahulu si nasabah ini mampir ke ATM untuk mengambil uang. Namun dia curiga karena keganjilan di pintu brangkas ATM yang nyaris terbongkar.

Lanjut Harli, akhirnya nasabah tersebut melaporkan keganjilan mesin ATM kepada pihak terkait. Lalu Kanwil BRI Asia Afrika melaporkan kasus ini kepada petugas pengisi uang mesin ATM, yakni Tunas Artha Gardatama (TAG). Lalu TAG berkoordinasi dengan kepolisian.

Saat ini, ATM yang nyaris dibobol tersebut masih dalam penyelidikan kepolisian. bangunan ATM mulai dipasang garis kuning polisi. Beberapa kepolisian tampak berkumpul di sekitar ATM.
(azh)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9729 seconds (0.1#10.140)