Korban tewas KM Surya Indah 3 orang
Jum'at, 14 September 2012 - 20:42 WIB

Korban tewas KM Surya Indah 3 orang
A
A
A
Sindonews.com - Informasi terbaru dari tenggelamnya KM Surya Indah di perairan Sungai Mahakam, Desa Seblang, Kecamatan Muara Pahu, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur (Kaltim) menyebutkan korban meninggal baru tiga orang.
Hal ini diungkapkan oleh Wakapolres Kutai Barat Kompol Sebpril Sesa. "Korban selamat sebanyak 79 orang, hilang 23 orang dan meninggal dunia tiga orang," kata Sebpril, Jumat (14/9/2012).
Korban meninggal berhasil diidentifikasi atas nama Nafsiah, Idawati, dan Bagus. Sementara untuk korban selamat, petugas belum bisa mendata keseluruhan penumpang.
Saat ini proses pencarian terus dilakukan di lokasi tenggelamnya kapal. Petugas yang diturunkan berasal dari Brimob Polda Kaltim, Dirpolairud Polda Kaltim, SAR Polres Kutai Barat, dan SAR gabungan TNI, pemerintah daerah dan masyarakat.
"Tim SAR melakukan penyelaman. Kami tidak bisa menentukan luas radius lokasi pencarian dari tenggelamnya kapal," tambah Sebpril.
Seperti diberitakan sebelumnya, KM Surya Indah berangkat dari Samarinda pada Kamis 13 September 2012 pagi sekitar pukul 07.00 Wita. Sekitar pukul 23.00 Wita, petugas Dermaga Mahakam Ulu mendengar kabar kapal tersebut tenggelam.
Kapal KM Surya Indah adalah kapal penumpang yang terbuat dari kayu. Kapal ini melayani rute sepanjang Sungai Mahakam dari Samarinda hingga pedalaman Kaltim.
Hal ini diungkapkan oleh Wakapolres Kutai Barat Kompol Sebpril Sesa. "Korban selamat sebanyak 79 orang, hilang 23 orang dan meninggal dunia tiga orang," kata Sebpril, Jumat (14/9/2012).
Korban meninggal berhasil diidentifikasi atas nama Nafsiah, Idawati, dan Bagus. Sementara untuk korban selamat, petugas belum bisa mendata keseluruhan penumpang.
Saat ini proses pencarian terus dilakukan di lokasi tenggelamnya kapal. Petugas yang diturunkan berasal dari Brimob Polda Kaltim, Dirpolairud Polda Kaltim, SAR Polres Kutai Barat, dan SAR gabungan TNI, pemerintah daerah dan masyarakat.
"Tim SAR melakukan penyelaman. Kami tidak bisa menentukan luas radius lokasi pencarian dari tenggelamnya kapal," tambah Sebpril.
Seperti diberitakan sebelumnya, KM Surya Indah berangkat dari Samarinda pada Kamis 13 September 2012 pagi sekitar pukul 07.00 Wita. Sekitar pukul 23.00 Wita, petugas Dermaga Mahakam Ulu mendengar kabar kapal tersebut tenggelam.
Kapal KM Surya Indah adalah kapal penumpang yang terbuat dari kayu. Kapal ini melayani rute sepanjang Sungai Mahakam dari Samarinda hingga pedalaman Kaltim.
(hyk)