Antisipasi teroris, aparat temukan narkoba

Selasa, 04 September 2012 - 22:17 WIB
Antisipasi teroris,...
Antisipasi teroris, aparat temukan narkoba
A A A
Sindonews.com – Operasi antisipasi terorisme yang digelar di sejumlah titik wilayah di Garut malah menemukan dua orang yang membawa narkoba. Keduanya kini diamankan di Mapolres Garut, Jawa Barat.

“Saat ini mereka masih menjalani pemeriksaan intensif di Polres Garut,” kata Kapolres Garut AKBP Enjang Hasan Kurnia, Selasa (4/9/2012).

Informasi yang dihimpun, barang bukti narkotika jenis ganja dan pil inex diperoleh dari tersangka berninisial AP. Sedangkan barang bukti VCD porno diamankan dari tangan tersangka R.

“AP tertangkap dalam operasi di kawasan Kecamatan Pasirwangi. Sedangkan R ditangkap di kawasan Simpang Lima Kecamatan Tarogong Kidul. Belum diketahui peran mereka apakah sebagai pengedar atau pemakai. Sampai sekarang, mereka masih dimintai keterangan,” jelasnya.

Aparat Polres Garut juga menyita sejumlah barang bukti lain dalam operasi yang melibatkan unsur TNI dari Kodim 0611 Garut ini. Sejumlah barang bukti yang disita adalah satu bilah pedang, 16 unit sepeda motor, dan dua unit mobil.

“Untuk senjata tajam dan kendaraan yang tidak memiliki surat-surat kita tahan. Orang yang memilikinya kena wajib lapor setelah diperiksa," terangnya.

Sedangkan khusus mobil dan motor yang ditahan, lanjtnya, bisa dilepas kembali asal para pemiliknya membawa surat-surat kendaraan lengkap ke Polres Garut.

Sejumlah titik yang dijadikan wilayah operasi ini meliputi kawasan perbatasan dan jalur utama di Kabupaten Garut. Pertama kali, operasi mulai dilakukan pada Sabtu 1 September 2012 lalu.

“Operasinya dilakukan di sejumlah tempat berbeda secara serentak dan bersamaan. Waktunya tidak ditentukan. Operasi yang bekerja sama dengan Polres Garut ini rencananya akan terus berlangsung hingga 8 September 2012 mendatang,” kata Dandim 0611 Garut Letkol Czi Dan Hendriana.
(ysw)
Berita Terkait
Waspada, Kriminalitas...
Waspada, Kriminalitas Intai Pesepeda
Kriminalitas Jalanan...
Kriminalitas Jalanan Picu Ketakutan Masyarakat
Saatnya Deteksi Dini...
Saatnya Deteksi Dini Kriminalitas Remaja
Jangan Acuhkan Potensi...
Jangan Acuhkan Potensi Kasus Kriminalitas Jalanan
Waspada Penipuan, Kriminalitas...
Waspada Penipuan, Kriminalitas Digital Terus Mengintai
Pandemi Membuat Anomali...
Pandemi Membuat Anomali Kriminalitas Jelang Ramadan
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
5 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
7 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
7 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
7 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
9 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
9 jam yang lalu
Infografis
Ratu Elizabeth Anggap...
Ratu Elizabeth Anggap Semua Orang Israel Adalah Teroris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved