NasDem Gowa targetkan 1 orang tiap dapil

Jum'at, 10 Agustus 2012 - 20:18 WIB
NasDem Gowa targetkan 1 orang tiap dapil
NasDem Gowa targetkan 1 orang tiap dapil
A A A
Sindonews.com - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrasi (NasDem) Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gowa, sebagai peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 mendatang.

Dokumen persyaratan yang diajukan ke KPU sebagai calon peserta Pemilu, yakni data kepengurusan administrasi partai, daftar anggota dan pengurus DPD Partai NasDem, serta beberapa dokumen persyaratan lainnya.

Ketua DPD Partai NasDem Gowa Nurdieni Wahab mengatakan, dokumen pencalonan partai sebagai peserta Pemilu yang diberikan ke KPU untuk diverifikasi.

"Kami secara resmi menyerahkan dokumen persyaratan sebagai peserta untuk diverifikasi ke KPU Gowa," kata Nurdieni, di Gowa, Sulsel, Jumat (10/8/2012).

Dia mengatakan, kehadiran Partai NasDem di daerah berjuluk Gowa bersejarah ini menargetkan memperoleh kursi pada pemilihan legislatif (Pileg) di Gowa.

"Kami optimistis dapat meraih kursi di DPRD, minimal satu orang di setiap Dapil yang ada," harapnya.

Secara struktural seluruh kepengurusan Partai NasDem sudah terbentuk mulai dari tingkat desa/kelurahan di 18 kecamatan yang ada di daerah ini, yakni kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di 18 Kecamatan yang ada di Gowa, Dewan Pimpinan Ranting (DPRT) di 167 desa dan kelurahan.

Sesuai jumlah Kartu Tanda Anggota (KTA) yang terdaftar di Partai NasDem sebanyak 3.023, dan saat ini telah terdaftar sekitar 20.000 yang akan menjadi anggota.

Dalam pendaftaran ke KPU dihadiri ratusan pengurus dan simpatisan dari 18 Kecamatan yang ada di Gowa. Hal ini membuktikan partai baru ini mendapat simpatik di setiap masyarakat yang ada di daerah Gowa.

Beberapa pengurus DPD Partai NasDem Gowa yang hadir saat mendaftar ke KPU, yakni Dewan Pembina Partai NasDem Gowa Burhanuddin, Ketua DPD NasDem Gowa Nurdieni Wahab, Sekertaris Rahmad Syarif, serta beberapa pengurus partai lainnya.

Para pengurus Partai ini akan diberikan keistimewaan oleh partai, salah satunya, mendapat santunan sebesar Rp1 juta, bagi anggota yang meninggal dunia.

Sementara, Penanggung jawab verifikasi Parpol KPU Gowa Imenda Ariani mengatakan, berkas pendaftaran Partai NasDem sudah diterima oleh KPU, selanjutnya berkas tersebut nantinya akan di verifikasi, mulai dari pemeriksaan berkas persyaratan, kemudian dilakukan verifikasi faktual yakni dengan memeriksa langsung sesuai KTA yang diberikan partai.

"Partai NasDem merupakan pendaftar pertama ke KPU. Insya Allah setelah dilakukan verifikasi hasilnya akan diserahkan ke KPU Sulsel, untuk di verfikasi lanjutan. Sementara yang berhak mengumumkan sebagai peserta Pemilu merupakan kewenangan KPU pusat," katanya.

Dia mengatakan, pendaftaran ini dimulai 10 Agustus hingga 7 September, verifikasi pada 4 hingga 24 Oktober, pengumuman dilakukan pada 1-3 September 2012 mendatang.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4546 seconds (0.1#10.140)