Barang kedaluwarsa beredar luas di Toraja

Kamis, 09 Agustus 2012 - 07:19 WIB
Barang kedaluwarsa beredar luas di Toraja
Barang kedaluwarsa beredar luas di Toraja
A A A
Sindonews.com - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Tana Toraja menemukan ratusan jenis makanan dan minuman kemasan yang kedaluwarsa dari berbagai merek yang masih beredar di pasaran.

Makanan dan minuman kemasan tidak layak komsumsi itu ditemukan saat Disperindag melakukan operasi di toko-toko kelontongan di sepanjang poros Makale-Rantepao. Barang-barang yang ditemukan sudah kedaluwarsa di antaranya, susu bubuk, minuman botol, ikan kaleng, dan mie instan. Selain itu, berbagai produk kosmetik kedaluwarsa juga ditemukan.

Kepala Disperindag Tana Toraja, Lexianus Lintin mengatakan, barang kedaluwarsa yang ditemukan itu tidak semuanya disita karena yang punya wewenang untuk melakukan penyitaan adalah polisi atau penyidik pegawai negeri sipil (PPNS).

“Disperindag hanya mengambil sampel barang kedaluwarsa untuk diamankan,” ujar Lexianus menjelaskan, Kamis (9/8/2012).

Pemilik toko yang kedapatan menjual makanan dan minuman kedaluwarsa hanya diberikan teguran secara terulis. Pemilik toko juga diminta agar tidak lagi memajang dan menjual barang yang sudah melewati tanggal keamanan penggunaannya.

Apabila pemilik toko yang kedapatan kedua kali masih menjual barang-barang tidak layak komsumsi, akan diberikan sanksi tegas hingga pencabutan izin usaha.
(azh)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4632 seconds (0.1#10.140)