Perbaikan filon libatkan pemanjat ITB
A
A
A
Sindonews.com - Dua pemanjat dari Pecinta Alam Institut Teknologi Bandung (ITB) terpaksa dilibatkan untuk membantu perbaikan plat alumunium (filon) yang hampir lepas dari tiang beton penyangga puncak Jalan Layang Pasteur Surapati (Pasupati) Kota Bandung.
Pemanjat itu tugasnya mengecek kondisi filon yang menempel di ketinggian 30 meter itu. PPK Satuan Kerja Preservasi dan Pembangunan Jalan Wilayah Bandung-Cileunyi-Jatinangor Indra Maha mengatakan, untuk memperbaiki filon dengan ketinggian 30 meter itu dibutuhkan pemanjat profesional. Maka itu, dua pemanjat ITB terpaksa dilibatkan untuk melihat kondisi filon.
"Dua orang pemanjat dari PA ITB. Mereka sudah di atas, mereka diharapkan profesional," kata Indra di lokasi, Jumat (5/4/2012).
Menurutnya, dua pemanjat dari ITB tersebut sebelumnya pernah melakukan hal serupa. Sehingga mereka kini memanjat untuk mencopot plat alumunium tersebut.
"Kita rencana melepas dulu. Lalu hasilnya kita laporkan ke pusat apakah nantinya dipasang lagi atau tidak," katanya.
Flat berwarna orange tersebut, kata Indra, memang kalau dilepas akan mengurangi unsur estetika. Terlebih filon penyangga kabel baja tersebut sudah menjadi ikon Kota Bandung.
"Tetapi demi keselamatan pendaki juga, mungkin kita lepas dulu," jelas Indra sambil memegang radio komunikasi yang terhubung dengan pendaki di atas filon.(lin)
Pemanjat itu tugasnya mengecek kondisi filon yang menempel di ketinggian 30 meter itu. PPK Satuan Kerja Preservasi dan Pembangunan Jalan Wilayah Bandung-Cileunyi-Jatinangor Indra Maha mengatakan, untuk memperbaiki filon dengan ketinggian 30 meter itu dibutuhkan pemanjat profesional. Maka itu, dua pemanjat ITB terpaksa dilibatkan untuk melihat kondisi filon.
"Dua orang pemanjat dari PA ITB. Mereka sudah di atas, mereka diharapkan profesional," kata Indra di lokasi, Jumat (5/4/2012).
Menurutnya, dua pemanjat dari ITB tersebut sebelumnya pernah melakukan hal serupa. Sehingga mereka kini memanjat untuk mencopot plat alumunium tersebut.
"Kita rencana melepas dulu. Lalu hasilnya kita laporkan ke pusat apakah nantinya dipasang lagi atau tidak," katanya.
Flat berwarna orange tersebut, kata Indra, memang kalau dilepas akan mengurangi unsur estetika. Terlebih filon penyangga kabel baja tersebut sudah menjadi ikon Kota Bandung.
"Tetapi demi keselamatan pendaki juga, mungkin kita lepas dulu," jelas Indra sambil memegang radio komunikasi yang terhubung dengan pendaki di atas filon.(lin)
()