Populasi Tomcat meningkat, stop perburuan tokek

Kamis, 22 Maret 2012 - 14:38 WIB
Populasi Tomcat meningkat,...
Populasi Tomcat meningkat, stop perburuan tokek
A A A
Sindonews.com - Merebaknya serangga Tomcat salah satunya adalah maraknya perburuan tokek. Reptil tokek ini merupakan pemangsa Tomcat yang bisa menyeimbangkan rantai makanan di alam.

Manager Program Foksi Jawa Timur Indra Harsaputra mengatakan, meskipun bukan termasuk satwa yang dilindungi, dia meminta agar perburuan tokek yang merupakan predator atau pemangsa dari Tomcat dihentikan.

“Selain rusaknya habitat, serangan Tomcat juga karena perubahan rantai makanan di alam," kata Indra.

Menurut dia, pada Maret 2012 adalah puncak dari produktivitas serangga jenis wereng yang menjadi makanan Tomcat. Sementara jumlah predator Tomcat yaitu tokek berkurang karena perburuan.

Hingga saat ini, lanjut dia, tidak ada data resmi soal populasi tokek (Gekko gecko) di Indonesia. Namun berdasarkan data dari Pengendali Ekosistem Hutan Seksi Konservasi Wilayah VI Probolinggo menyebutkan kuota tokek hasil tangkapan di alam secara nasional 50.000 ekor.

Indra mengatakan dari jumlah itu kuota terbesar di Nusa Tenggara Barat (NTB) 10.000 ekor. Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat masing-masing 6.000 ekor, sisanya dibagi untuk beberapa daerah.

“Di Probolinggo misalnya, satu penangkar tokek mampu menangkap 1.500 hingga 1.600 ekor per empat harinya. Jumlah penangkar tokek di sana jumlahnya puluhan,” katanya.

Selanjutnya, lanjut dia, tokek kering ini akan terbang ke Hongkong, melengkapi tokek dari Thailand dan Kamboja, diolah menjadi ramuan penyembuh sejumlah penyakit.

Selain berkasiat sebagai obat penyakit kulit (gatal), daging tokek juga mampu melawan perkembangan kanker. Prof Wang dari Universitas Henan Cina, dalam World Journal of Gastroenterology (Juli 2008) mengatakan tokek bisa menambah kekebalan tubuh dan juga mengiduksi apoptosis dari sel tumor dan menekan ekspresi protein perkembangan kanker.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7876 seconds (0.1#10.140)