Longsor timbun rumah dan vila di Tabanan

Kamis, 15 Maret 2012 - 22:05 WIB
Longsor timbun rumah dan vila di Tabanan
Longsor timbun rumah dan vila di Tabanan
A A A
Sindonews.com - Tiga rumah di Desa Candi Kuning, Kecamatan Baturiti, Tabanan tertimbun longsor akibat hujan yang mengguyur wilayah tersebut.

Pascakejadian, ketiga keluarga itu terpaksa diungsikan karena kini tidak memiliki tempat tinggal.

"Longsor terjadi di Banjar Candi Kuning II, Desa Candi Kuning Rabu 14 Maret malam 22.00 Wita," kata Kepala Desa Baturiti I Made Mudita dihubungi lewat telepon, Kamis (15/3/2012).

Rumah warga yang tertimbun longsor milik Ida Bagus Made Arjana (43) Ida Bagus Komang Sujana (41), dan I Gusti Ngurah Rastika (40).

Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini karena mereka berhasil menyelamatkan diri. Ketiga korban mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.

Selain ketiga rumah itu, sebuah bangunan vila di Bedugul, Baturiti juga tertimbun longsor. "Tidak ada korban jiwa dan kerugian ditaksir mencapai Rp100 Juta," ujar mantan anggota DPRD Tabanan ini.

Selain rumah, longsor di Desa Candi Kuning juga menghancurkan dua pura di Pura Taman Sebatu dan Pura Pucak Sangkur di Desa Adat Kembang Merta.

Masih di kawasan dingin Baturiti, angin kencang juga memporak porandakan kap restoran Uma Luang milik Bu Eka di Banjar Bangah, Desa Baturiti.

"Angin kencang menyapu restoran terjadi pukul 11.00 WITA. Pemilik restoran mengaku mengalami kerugian Rp4 Juta," ucap Mudita.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPPD) Tabanan I Gusti Made Sucita mengatakan, bencana angin kencang hampir terjadi di seluruh wilayah di Tabanan.

Berdasarkan laporan , angin kencang juga merusak rumah milik warga di Banjar Pucuk, Desa Dalang, Selemadeg Timur.

Sedangkan di Banjar Dinas Delod Rurung, Desa Antosari, Selemadeg Barat, sekitar pukul 14.00 WITA, salah satu komponen tower seluler terjatuh dan menimpa rumah milik I Made Derata.(azh)

()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6075 seconds (0.1#10.140)
pixels