Tembak warga, Mapolsek Gedung Aji dibakar

Rabu, 25 Januari 2012 - 15:40 WIB
Tembak warga, Mapolsek...
Tembak warga, Mapolsek Gedung Aji dibakar
A A A
Sindonews.com - Puluhan warga Kampung Penawar Kecamatan Gedung Aji, Kabupaten Tulangbawang, Lampung, merusak dan membakar Mapolsek Gedung Aji.

Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih membenarkan kejadian yang berlangsung sekira pukul 09.00 WIB, Rabu (24/1/2012). Saat ini pihaknya sedang menjalani olah TKP di lokasi kejadian.

"Aksi itu dilakukan oleh warga yang tidak terima temannya melakukan aksi kejahatan dan kita tembak," kata dia.

Pembakaran itu dipicu penembakan terhadap Doni, salah satu warga Kampung Penawar oleh anggota Polsek Gedung Aji. Penembakan yang terjadi pada Senin malam 23 Januari itu membuat Doni tewas di areal perkebunan sawit di daerah setempat.

Menurut polisi, korban yang malam itu berboncengan mengendarai kendaraan bermotor bersama dua temannya hendak melakukan aksi kejahatan.

Hingga berita ini ditulis, Polda Lampung belum mau berkomentar lebih jauh mengenai hal tersebut, termasuk keyakinan warga yang menyebut Doni bukan penjahat.
()
Berita Terkini
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
18 menit yang lalu
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
6 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
8 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
8 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
8 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
10 jam yang lalu
Infografis
12 Negara yang Menolak...
12 Negara yang Menolak Ide Relokasi Warga Gaza oleh Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved