Sidang hakim Imas didemo ratusan buruh

Selasa, 17 Januari 2012 - 13:13 WIB
Sidang hakim Imas didemo...
Sidang hakim Imas didemo ratusan buruh
A A A
Sindonews.com - Sidang agenda duplik hakim Imas Dianasari, diwarnai aksi unjuk rasa ratusan buruh dari berbagai organisasi Serikat Pekerja di Jawa Barat.

Para buruh mengatasnamakan diri dari Komite Pemberantasan Mafia Pengadilan Hubungan Industrial (KPM-PHI) berunjuk rasa di depan gerbang utama Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Bandung, Jalan Martadinata (Riau).

Mereka bahkan memblokade gerbang utama Pengadilan Tipikor Bandung yang dijaga kepolisian dan keamanan pengadilan. Para buruh juga membawa spanduk dan poster berisi kecaman terhadap mafia pengadilan.

Koordinator Pemberantasan Mafia PHI Iwan Kusmawan mengatakan, tujuan mereka berunjuk rasa untuk mengawal jalannya sidang hakim Imas yang merupakan terdakwa dugaan suap.

Hakim Imas adalah bekas hakim adhoc di PHI Bandung. "Aksi ini didorong oleh hilangnya kepercayaan buruh kepada PHI Bandung. Selama 6 tahun PHI berdiri, tiap keputusannya tidak memihak kepada buruh," kata Iwan, di sela aksi, Selasa (17/1/2012).

Tiap perwakilan buruh dari berbagai organisasi itu melakukan orasi menuntut majelis hakim memberikan hukuman setimpal atas perbuatan bekas hakim adhoc itu. "Jika majelis hakim tidak mengabulkan tuntutan jaksa KPK, kami akan dorong terus KPK untuk terus lakukan upaya hukun agar tuntutannya terkabul," kata Iwan.

Akibat demo, arus lalu lintas di Jalan Riau menjadi satu arah. Arus kendaraan juga sedikit tersendat.

Seperti diketahui, saat ini hakim Imas tengah menjalani perkara sidang. Imas ditangkap KPK saat menerima suap Rp200 juta dari Odih Juanda, HRD PT Onamba Indonesia yang tengah berperkara di PHI Bandung. Jaksa KPK menuntut Imas 13 tahun penjara.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6790 seconds (0.1#10.140)