Sistem SUTET di Cilacap Terganggu, Listrik di Sejumlah Wilayah Jateng dan DIY Padam

Selasa, 11 Februari 2020 - 16:09 WIB
Sistem SUTET di Cilacap...
Sistem SUTET di Cilacap Terganggu, Listrik di Sejumlah Wilayah Jateng dan DIY Padam
A A A
YOGYAKARTA - Listrik di sejumlah wilayah di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sempat padam pada Selasa pagi (11/2/2020). Pemadaman terjadi akibat gangguan sistem Saluran Utama Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) antara Pedan dan Kesugihan, Kabupaten Cilacap. (Baca: Bupati Bengkulu Utara Sesalkan Listrik yang Sering Padam)

Sejumlah daerah yang mengalami pemadaman listrik di Jawa Tengah yaitu Cilacap, Purwokerto, Kebumen, Purbalingga, Purworejo dan Temanggung. Sementara untuk wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) daerah yang mengalami pemadaman adalah Kota Yogyakarta dan Wates Kulonprogo.

Atas padamnya listrik di sejumlah wilayah tersebut pada Selasa (11/2/2020) PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan DIY meminta maaf kepada konsumen.

"Gangguan pada sistem Saluran Utama Tegangan Extra Tinggi (SUTET) antara Pedan dan Kesugihan menyebabkan (listrik) di sebagian Jateng dan DIY mengalami ganguan," kata Plt Manager Sub Bidang Komunikasi PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Tengah dan DIY, Haris, Selasa (11/2/2020).

Menurut Haris saat ini petugas PLN tengah melakukan upaya perbaikan untuk percepatan sistem kelistrikan. "PLN meminta maaf kepada masyarakat atas ketidaknyamanan ini. Kami terus berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat," terangnya.

Sementara itu di wilayah Kota Yogyakarta sebagian wilayah sempat mengalami pemadaman sebentar mulai pukul 11.39 WIB dan menyala pukul 12.12 WIB. Sedangkan untuk wilayah Wates hingga pukul 14.30 WIB sebagian masih mengalami gangguan.

Menurut Imam Abdul Fatah warga warga Kesugihan, Cilacap, listrik di daerahnya sempat padam namun sudah nyala kembali. "Iya tadi (mati listrik) antara jam 11.40-13.30 WIB. Sekarang sudah nyala lagi," kata Imam Abdul Fatah.
(sms)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5171 seconds (0.1#10.24)