Tower BTS Ambruk Timpa Sekolah, 8 Siswa Terluka

Selasa, 13 Agustus 2019 - 13:02 WIB
Tower BTS Ambruk Timpa...
Tower BTS Ambruk Timpa Sekolah, 8 Siswa Terluka
A A A
MAROS - Tower atau menara Base Transceiver Station (BTS) seluler Maros, Sulawesi Selatan ambruk menimpa bangunan sekolah hingga menyebabkan 8 murid terluka.

Tower yang berada di Desa Baji Mangai, Kecamatan Mandai itu ambruk Selasa pagi (13/8/2019).

Para guru dan siswa di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 240 Baddo-Baddo dikagetkan dengan suara keras saat robohnya menara setinggi 25 meter tersebut.

Tower yang berada di belakang sekolah itu menimpa sebagian bangunan sekolah. Sedikitnya 8 murid terluka, 6 di antaranya harus dilarikan ke rumah sakit.

Dari penuturan Veronika, guru sekaligus saksi mata diketahui bahwa sesaat sebelum kejadian para murid yang menjadi korban itu tengah berlatih paduan suara untuk penampilan acara peringatan Kemerdekaan RI ke-74 pada 17 Agustus 2019 nanti.

Namun tiba-tiba tower itu langsung roboh dan menimpa bangunan sekolah hingga halaman upacara tempat di mana belasan siswa tengah berlatih.

“Pas mau masuk latihan kedua, ada bunyi keras. Saya kira pesawat jatuh. Murid yang kena itu rata-rata di kanan saya. Mereka murid kelas 4 dan 5. Saya ikut jatuh dan sampai sekarang masih syok,” katanya.

Kabag Ops Polres Maros Kompol Muh Jufri menjelaskan, dari keterangan warga sekitar diketahui bahwa masyarakat sudah lama khawatir dengan kondisi tower yang sering bergerak jika diterpa angin.

“Kejadian sekitar jam 09.30, saat kejadian angin cukup berembus cukup kencang,” katanya.
Muh Jufri menjelaskan, korban semuanya 8 orang. “Yang dibawa ke rumah sakit 6 orang,” katanya.

Petugas telah pengamanan tempat kejadian perkara dengan memasang garis polisi.

Hingga Selasa (13/8/2019), lima murid yang mengalami luka-luka masih dirawat secara intensif di Rumah Sakit Angkatan Udara dr Dody Sardjoto.

Satu korban yang mengalami luka serius telah dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah dr Wahidin, Makassar, Sulawesi Selatan.
(shf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1507 seconds (0.1#10.140)