Wujudkan Desa Inovatif, Bupati Morowali Buka PID Cluster 1

Senin, 22 Juli 2019 - 15:45 WIB
Wujudkan Desa Inovatif, Bupati Morowali Buka PID Cluster 1
Wujudkan Desa Inovatif, Bupati Morowali Buka PID Cluster 1
A A A
BUNGKU - Program Inovasi Desa (PID) adalah proses pengembangan pengetahuan, keterampilan dan pengalaman baik secara individu maupun kelompok untuk menciptakan atau memperbaiki sebuah produk baik dalam bentuk barang atau jasa yang dapat memberikan nilai tambah baik dalam infrastruktur, sumber daya manusia, ekonomi dan sosial budaya pada tingkatan Desa.

Berdasarkan Program tersebut, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPMP3A) Kabupaten Morowali menggelar kegiatan Program Inovasi Desa Cluster 1.

Kegiatan yang di laksanakan di Gedung serba Guna Desa Bahonsuai Kecamatan Bumi Raya, Jumat (19/7/19), turut dihadiri Bupati Morowali Taslim, Camat Witaponda Arsail, Camat Bumi Raya Abd. Malik Hafid,, dan Camat Bungku Barat Abdurahman.

"Maksud diadakannya kegiatan PID adalah sebagai bentuk dukungan kepada Desa-desa agar lebih efektif dalam menyusun penggunaan Dana Desa sebagai investasi yang mendorong peningkatan produktivitas dan kesejahteraan masyarakat," ujar ketua panitia, Idin Ahmado, seperti dikutip morowalikab.go.id, Jumat (19/7/2019)

Idin menambahkan, tujuan PID untuk meningkatkan kualitas penggunaan Dana Desa melalui berbagai kegiatan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa yang lebih Inovatif dan peka terhadap kebutuhan masyarakat Desa.

"Upaya ini diharapkan mendorong produktivitas dan pertumbuhan ekonomi pedesaan serta membangun kapasitas Desa yang berkelanjutan untuk meningkatkan kesejahteraan sosial, ekonomi masyarakat, dan kemandirian Desa," lanjutnya.

Bupati Taslim mengharapkan kegiatan program inovasi desa harus diikuti dengan sungguh-sungguh mengingat kegiatan ini untuk menjawab tantangan yang semakin hari semakin berat. Untuk itu, sebagai pemerintah memiliki tanggung jawab besar dalam rangka mewujudkan Desa mandiri yang sejahtera melalui Program Inovasi Desa.

Program Inovasi Desa adalah salah satu Program yang ditawarkan kepada kita untuk menjadi solusi persoalan yang kita hadapi. Olehnya, semua elemen aktif mendukung kegiatan ini terkait pelaksanaan inovasi desa yang lebih baik.

"Inovasi adalah sebuah proses pengembangan untuk menuju kesempurnaan, menuju masyarakat mandiri dan sejahtera," tukas Mantan Anggota DPRD Kabupaten Morowali.

Berlangsung selama sehari kegiatan ini diikuti tim pendamping desa, kepala desa, ketua BPD, sekdes dan tokoh masyarakat pada tiga kecamatan.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6696 seconds (0.1#10.140)