Terkunci di Toilet Masjid, Iskandar Minta Tolong ke Facebook

Selasa, 09 Juli 2019 - 16:37 WIB
Terkunci di Toilet Masjid,...
Terkunci di Toilet Masjid, Iskandar Minta Tolong ke Facebook
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Peristiwa unik cukup menggelitik membuat ramai jagad maya di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah (Kalteng). Seorang juru parkir terkunci di dalam toilet Masjid Riyadlus Sholihin di Kampung Baru.

Bukanya meminta bantuan keluarganya, korban bernama Abdurrachim Muhammad Iskandar justru meminta tolong ke Facebook. Dia memposting foto selfienya di dalam toilet dan minta tolong untuk dibukakan pintunya.

Peristiwa ini terjadi pada Minggu (7/7/2019) sore saat korban sedang buang air di dalam toilet. Namun setelah selesai, ia tak bisa membuka pintu toilet dan terjebak di dalamnya dengan waktu yang lumayan lama.

"Jadi ceritanya itu Pak Iskandar yang merupakan jukir di sekitar masjid sedang buang air di toilet sekitar jam 16.00 WIB hari Minggu. Namun ia tekunci di dalam toilet," ujar Hitekno, warga Pangkalan Bun menceritakan.

Ia mengatakan, saat itu korban sudah mencoba minta tolong dan berteriak untuk dibukakan pintunya. Namun, tak ada yang menjawab dan membantunya. Cukup lama di dalam toilet sekira satu jam.

"Nah bukannya menelepon ke teman atau keluarga di rumah meminta tolong, pak Iskandar berfoto selfie dan kemudian mempostingnya di FB dan minta tolong," katanya.

Atas postingannya di akun FB @Abdurrachim Muhammad Iskandar yang meminta tolong karena terkunci di toilet masjid, persitiwa itu menjadi guyonan para netizen. Banyak netizen mengira itu hanya guyonan belaka.

"Jelas saja postingan yang meminta tolong ini menarik perhatian netizen hingga viral di Facebook. Namun apa daya netizen hanya justru komentar yang aneh-aneh. Dikira bohong. Netizen malah ramai berdebat dan ribut di kolom komentar postingan yang viral di Facebook ini."

Baru sekitar pukul 17.00 WIB, warga akhirnya datang ke masjid itu dan membantu membukakan pintu toilet. Akhirnya, Abdurrachim Muhammad Iskandar bisa keluar menghirup udara bebas.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1796 seconds (0.1#10.140)