KPU Distribusikan Logistik Pemilu di Kawasan Danau Toba

Selasa, 09 April 2019 - 10:16 WIB
KPU Distribusikan Logistik Pemilu di Kawasan Danau Toba
KPU Distribusikan Logistik Pemilu di Kawasan Danau Toba
A A A
SIMALUNGUN - Pendistribusian logistik Pemilu legislatif dan pemilihan Presiden/Wakil Presiden pada 8 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di daerah terpencil di kawasan Danau Toba, Kabupaten Simalungun menggunakan sarana transportasi air.

Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Simalungun Puji Rahmat Harahap mengatakan, pendistribusian logistik Pemilu menggunakan sarana transportasi air untuk 4 kecamatan meliputi, Girsang Sipanganbolon, Haranggaol Horison, Pamatang Silimakuta dan Pamatang Sidamanik.

"Ada TPS di 4 kecamatan di kawasan Danau Toba yang harus dijangkau dengan sarana transportasi air,baik sampan mau pun kapal motor atau boat," sebut Puji .

Dia menambahkan sejauh ini logistik Pemilu 2019 khusus untuk surat suara sedang dalam pengisian ke kotak suara untuk didistribusikan dalam pekan ini.

Bupati Simalungun JR Saragih sebelumnya sudah meminta seluruh camat dan kepala desa atau lurah untuk mendukung kelancaran pendistribusian logistik. "Jika ada kendala dalam pendistribusian logistik Pemilu 2019,camat,kepala desa atau lurah wajib membantunya,dengan cara apa pun sehingga pendistribusiannya lancar," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6173 seconds (0.1#10.140)