Bupati Klungkung Menjadi Pembicara di Forum Listrik dari Sampah

Kamis, 28 Maret 2019 - 09:31 WIB
Bupati Klungkung Menjadi...
Bupati Klungkung Menjadi Pembicara di Forum Listrik dari Sampah
A A A
JAKARTA - Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta didaulat menjadi pembicara dalam forum Electricity Forum, Exhibition & Conference dengan tema 'Mengolah Sampah Menjadi Listrik dengan Program Tempat Olah Sampah Setempat (TOSS)' di Auditorium Kampus STT PLN, Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (27/3/2019).

Pendaulatan tersebut berkat komitmen Suwirta menerapkan program pengolahan sampah menjadi energi listrik melalui program TOSS dengan melibatkan masyarakat desa. Berkat program ini pula Pemkab Klungkung meraih prestasi nasional pada ajang TOP 99 dan TOP 40 inovasi pelayanan publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) pada 2018.

Di hadapan ratusan peserta seminar yang terdiri dari mahasiswa, akademisi, pejabat kementerian dan Indonesia Power, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyampaikan berbagai tantangan yang ditemuinya ketika mengenalkan TOSS kepada masyarakat. Namun berkat sosialisasi dan pendekatan yang dilakukan secara langsung akhirnya TOSS dapat diterima dan berjalan disejumlah desa.

Seluruh peserta seminar menyimak serius pemaparan Bupati Suwirta. Beberapa peserta utamanya mahasiswa tampak berebut untuk bertanya dalam sesi dialog. Mereka sangat tertarik untuk melihat secara langsung penerapan TOSS di desa. Atas antusiasme tersebut Bupati Suwirta mengakui beberapa desa masih belum optimal dalam menerapkan TOSS, menurutnya hal ini disebabkan karena penanggulangan sampah belum dijadikan prioritas utama, sehingga program TOSS hanya berjalan sekedarnya. Namun pihaknya akan selalu mengevaluasi TOSS disetiap desa sehingga dapat mengatasi persoalan sampah di masing masing desa.

Bupati Suwirta menambahkan, pihaknya tengah menjalin kerja sama dengan Indonesia Power dalam pengembangan TOSS. Kedepan akan dibangun TOSS Center didusun Karangdadi Desa Kusamba Kecamatan Dawan dengan menggunakan lahan milik Pemprov Bali seluas 3,5 hektar. Dirinya berharap TOSS yang sudah diakui nasional akan berjalan dengan baik sehingga bisa diterapkan secara nasional.

"Sehebat apapun sebuah penemuan, namun jika tidak ada eksekutor pelaksana maka hasil penemuan hanya akan menjadi jurnal," ujar Bupati Suwirta.

Kegiatan Forum Kelistrikan Nasional diselenggarakan Sekolah STT PLN dalam rangka peringatan HUT ke-21 STT PLN yang merupakan penemu dari teknologi TOSS. Perayaan tahun ini mengangkat tema: “Inovasi Teknologi Kelistrikan & Kerakyatan Untuk Kemandirian Energi Nasional.”

Selain Bupati Suwirta, tampil juga sebagai pembicara Direktur Utama PT Indonesia Power Sripeni Inten Cahyani, Dirjen Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana, Staff Ahli Menteri LKH Bidang Energi dan Jaya Wahono, dengan pemandu diskusi Supriadi Legino, Ketua STT PLN.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6567 seconds (0.1#10.140)