Safari ke Banten, Sandiaga Uno Ziarah dan Resmikan Ponpes
A
A
A
SERANG - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno melakukan safari politiknya ke Provinsi Banten. Di Tanah Jawara itu, Sandi meresmikan asrama pondok pesantren, ziarah hingga berdialog dengan pembuat emping.
Agenda awal, Sandi meresmikan asrama putri Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mubarok, Cimuncang, Kota Serang. Di hadapan santri, menyampaikan peren perempuan dalam menopang ekonomi keluarga.
"Kami harapkan nanti, para santriwati menjadi kekuatan ekonomi keluarga. Karena kekuatan ekonomi itu bertumpu pada keluarga. Santriwati ini diharapkan menjadi tokoh perempuan yang dapat menggerakan ekonomi keluarga," kata Sandi. Minggu (6/1/2019).
Mantan wakil wali kota DKI Jakarta itu melanjtkan safari politiknya di Banten berziarah ke Makam Sultan Maulana Yusuf. Usai berziarah, Sandi bertolak ke Kramatwatu, Kabupaten Serang untuk berdialog dengan para UMKM pengusaha emping.
Kata Sandi, beberapa lokasi yang ia kunjungi mulai dari pasar dan tempat-tempat lain menunjukan masyarakat belum banyak mengetahui visi misi baik pasangan Prabowo-Sandi maupun petahana Jokowi-Maruf Amin.
"Di setiap kunjungan mereka (masyarakat) ingin mendengar visi misi kami tentu lebih efektif ketika difasilitasi oleh KPU," ujarnya.
Agenda awal, Sandi meresmikan asrama putri Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mubarok, Cimuncang, Kota Serang. Di hadapan santri, menyampaikan peren perempuan dalam menopang ekonomi keluarga.
"Kami harapkan nanti, para santriwati menjadi kekuatan ekonomi keluarga. Karena kekuatan ekonomi itu bertumpu pada keluarga. Santriwati ini diharapkan menjadi tokoh perempuan yang dapat menggerakan ekonomi keluarga," kata Sandi. Minggu (6/1/2019).
Mantan wakil wali kota DKI Jakarta itu melanjtkan safari politiknya di Banten berziarah ke Makam Sultan Maulana Yusuf. Usai berziarah, Sandi bertolak ke Kramatwatu, Kabupaten Serang untuk berdialog dengan para UMKM pengusaha emping.
Kata Sandi, beberapa lokasi yang ia kunjungi mulai dari pasar dan tempat-tempat lain menunjukan masyarakat belum banyak mengetahui visi misi baik pasangan Prabowo-Sandi maupun petahana Jokowi-Maruf Amin.
"Di setiap kunjungan mereka (masyarakat) ingin mendengar visi misi kami tentu lebih efektif ketika difasilitasi oleh KPU," ujarnya.
(rhs)