Sopir Taksi Online Ditikam, Mobil Dibawa Kabur Penumpang

Senin, 26 November 2018 - 12:00 WIB
Sopir Taksi Online Ditikam, Mobil Dibawa Kabur Penumpang
Sopir Taksi Online Ditikam, Mobil Dibawa Kabur Penumpang
A A A
TOMOHON - Perampokan dengan menggunakan senjata tajam dialami driver taksi online, Fuler Denis Morasa (29), Senin (26/11/2018) dini hari. Warga Kombi, Minahasa, Sulawesi Utara itu ditikam oleh dua penumpangnya di Kota Tomohon. Mobil bernopol DB 1725 KC milik Fuler dibawa kabur pelaku.

Seusai mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Bethesda Tomohon, Fuler menceritakan apa yang dialaminya. Sekitar pukul 01.30 Wita, dia mendapat orderan dari SPBU Ranowangko, Tondano, Minahasa, dengan tujuan ke Pasar Beriman, Tomohon.

Fuler kemudian menjemput penumpangnya, dua pria tak dikenal, lalu mengantar mereka ke lokasi sesuai orderan di aplikasi. Sesampai di Pasar Beriman, kedua pelaku tak turun malah meminta diantar mengambil uang di rumah teman mereka, tak jauh dari pasar.

Saat memasuki kompleks Limondok, Talete I, Tomohon Tengah, Fuler mulai curiga dengan gerak-gerik keduanya. Dia langsung menghentikan mobil lalu turun. Kedua pelaku juga turun dan langsung menikam punggung serta kaki kiri korban menggunakan senjata tajam. Akibatnya Fuler jatuh tersungkur dan bersimbah darah. Kedua pelaku langsung membawa kabur mobil korban.

Sesaat kemudian, warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut menolong korban kemudian membawanya ke rumah sakit.

Sementara itu, Katim URC Totosik Polres Tomohon Bripka Yanny Watung bersama anggota bergegas mendatangi TKP dan meminta keterangan saksi. Petugas juga memeriksa kondisi korban di rumah sakit.

"Kami menyelidiki identitas pemesan dan mengembangkan lewat keterangan korban dan sejumlah saksi," ujarnya.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6188 seconds (0.1#10.140)
pixels