Warga Panyabungan Geger, Nenek Jamilah Ditemukan Tewas di Kolam Ikan

Rabu, 26 September 2018 - 03:09 WIB
Warga Panyabungan Geger,...
Warga Panyabungan Geger, Nenek Jamilah Ditemukan Tewas di Kolam Ikan
A A A
MADINA - Belum lama setelah penemuan bayi dibuang di tempat sampah, warga Kota Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumut, kembali geger. Pada Selasa (25/9/2018) petang tadi warga Desa Gunung Barani, Kecamatan Panyabungan, menemukan sesosok mayat perempuan di sebuah kolam ikan di area persawahan.

Kapolres Madina AKBP Irsan Sinuhaji menyebutkan, mayat perempuan yang ditemukan itu berusia sekitar 70 tahun atas nama Jamilah. Dari penjelasan pihak keluarga, si nenek itu meninggal diduga saat hendak mengambil ikan di kolam lalu terjatuh.

Keterangan dari pihak keluarga juga menyebutkan jika kondisi korban selama ini sudah sakit-sakitnya dan menderita penyakit ayan atau istilah orang Mandailing (Ronggot). Korban juga sedikit mengalami struk ringan di bagian badan sebelah kanan.

"Dari keterangan keluarga almarhuma, memang sedikit mengalami penyakit yang sudah lama. Namun pihak keluarga tidak terlalu khawatir karena ibu itu sering melakukan kegiatan ke sawah itu," ujar AKBP Irsan.

Sejauh ini polisi belum menemukan dugaan nenek Jamilah korban pembunuhan. Sebab di tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

Meski demikian, polisi yang datang ke lokasi langsung membawa jenazah nenek Jamilah ke RSUD Panyabungan untuk dilakukan outopsi.
Setelah diautopsi, rencananya malam ini juga mayat tersebut diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

"Tidak ditemukan luka-luka di tubuh mayat itu dan rencananya dari pihak keluarga, malam ini juga akan dilakukan pemakaman," pungkas Kapolres.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0937 seconds (0.1#10.140)