Rayakan HUT Kobar ke-59, Pemkab Gelar Sejumlah Kegiatan

Jum'at, 21 September 2018 - 08:51 WIB
Rayakan HUT Kobar ke-59,...
Rayakan HUT Kobar ke-59, Pemkab Gelar Sejumlah Kegiatan
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng yang jatuh pada 3 Oktober mendatang, Pemkab Kobar akan menggelar sejumlah perlombaan dan hiburan rakyat.

Kepala Diskominfo dan Persandian Kobar Rodi Iskandar mengatakan, banyak kegiatan yang akan digelar untuk memeringati HUT kabupaten berjuluk Bumi Marunting Baru Aji.

Di antaranya, lomba kebersihan pada 14 September di Dermaga Wisata TNTP, lomba gerak jalan pada 28 September Start-Finish (Lapangan Sampuraga). "2 Oktober 2018 Ziarah Ke Makam Pendiri Kobar. Dan puncaknya pada 03 Oktober Upacara Peringatan Hari Jadi Ke-59," katanya.

Dilanjutkan, Upacara Adat & Batomu Menyadi Salaman dan Pawai Nasi Adab & Budaya. 6-13 Oktober Kobar EXPO 2018 (Pameran Pembangunan, Perdagangan, Pariwisata & Produk Unggulan Daerah). Festival Batang Anut (Lomba Kelotok Hias, Lomba Getek Hias & Lomba Besei Kambe).

"Pada 8 Oktober 2018 Sail Indonesia Kumai Dinas Pariwisata dan 9 Okt 2018 Festival Marunting Batu Aji. Puncak kegiatan pada 9 Okt 2018 Panggung Hiburan grup band SLANK di Lapangan Sampuraga," sebutnya.

Yang terakhir, ada piala Bupati Cup, Festifal Kobar Ekonomi kreatif di Pangkalan Bun Park, Fun Bike & Festival Kobar Kreatf Mulai, Bundaran Pancasila. Lari Marathon 10 K Mulai, Bundaran Pancasila Selesai, Bundaran Pancasila.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1595 seconds (0.1#10.140)