Wagub Kalteng Sidak Pelabuhan Panglima Utar Kumai
A
A
A
PANGKALAN BUN - Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Habib Said Ismail secara mendadak melakukan kunjungan ke Pelabuhan Panglima Utar, Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng pada Kamis (7/6/2018) malam. Kedatangan orang nomor dua di Kalteng ini membuat kaget sejumlah pihak di antaranya Kepala KSOP Kelas IV Kumai, Capt Wahyu Prihanto, Kadis Perhubungan Kotawaringin Barat, Petrus Rinda, dan General Manager Pelindo III Cabang Kumai Sutopo, serta aparat yang berjaga.
Kedatangan Habib Ismail tanpa adanya pengamanan layaknya pejabat provinsi yang berkunjung ke kabupaten. "Memang wagub ada acara pengajian di Kobar, tapi tidak kepikiran juga akan memantau pelabuhan untuk memastikan pemudik terlayani dengan baik. Kita tadi untungnya ada di pelabuhan seusai ada acara buka bersama dengan PT Pelni," ujar Kadis Perhubungan Petrus Rindra kepada MNC Media.
Saat memasuki area pelabuhan, wagub langsung masuk ke ruang tunggu pelabuhan dan berinteraksi dengan para pemudik. Wagub menyapa penumpang kapal sambil menanyakan keluhan.
"Beliau langsung melihat terminal penumpang sementara, dikarenakan terminal yang lama sedang dalam proses pembangunan, dari ruang penumpang, kamar kecil, hingga musala menjadi perhatian wakil gubernur," ujar Kepala KSOP Kelas IV Kumai Capt Wahyu Prihanto.
Selanjutnya, wagub naik ke kapal Awu milik PT Pelni yang akan berlayar menuju Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Kapal ini membawa sekitar 1.600 orang.
"Saya sangat mengapresiasi dengan pelayanan Pelindo Kumai ini dalam menghadapi arus mudik Lebaran telah mempersiapkan terminal sementara dengan bagus dan bersih. Baru terminal sementara saja sudah megah dan bersih, apalagi kalau terminal penumpang yang baru itu sudah jadi, pasti lebih bagus lagi," kata wagub dengan memegang tangan GM Pelindo III Cabang Kumai Sutopo, memberi semangat.
Dirinya berharap, pelayanan di Pelabuhan Kumai ini terus ditingkatkan. Sebab, pelabuhan ini merupakan pelabuhan vital di Kalteng.
"Setiap tahunnya pemudik asal Pulau jawa menggunakannya. Saya minta jangan mengurangi pelayanan terhadap calon penumpang. Inovasi baru dalam memberikan service terbaik untuk masyarakat pengguna jasa juga harus terus ditingkatkan."
Kedatangan Habib Ismail tanpa adanya pengamanan layaknya pejabat provinsi yang berkunjung ke kabupaten. "Memang wagub ada acara pengajian di Kobar, tapi tidak kepikiran juga akan memantau pelabuhan untuk memastikan pemudik terlayani dengan baik. Kita tadi untungnya ada di pelabuhan seusai ada acara buka bersama dengan PT Pelni," ujar Kadis Perhubungan Petrus Rindra kepada MNC Media.
Saat memasuki area pelabuhan, wagub langsung masuk ke ruang tunggu pelabuhan dan berinteraksi dengan para pemudik. Wagub menyapa penumpang kapal sambil menanyakan keluhan.
"Beliau langsung melihat terminal penumpang sementara, dikarenakan terminal yang lama sedang dalam proses pembangunan, dari ruang penumpang, kamar kecil, hingga musala menjadi perhatian wakil gubernur," ujar Kepala KSOP Kelas IV Kumai Capt Wahyu Prihanto.
Selanjutnya, wagub naik ke kapal Awu milik PT Pelni yang akan berlayar menuju Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Kapal ini membawa sekitar 1.600 orang.
"Saya sangat mengapresiasi dengan pelayanan Pelindo Kumai ini dalam menghadapi arus mudik Lebaran telah mempersiapkan terminal sementara dengan bagus dan bersih. Baru terminal sementara saja sudah megah dan bersih, apalagi kalau terminal penumpang yang baru itu sudah jadi, pasti lebih bagus lagi," kata wagub dengan memegang tangan GM Pelindo III Cabang Kumai Sutopo, memberi semangat.
Dirinya berharap, pelayanan di Pelabuhan Kumai ini terus ditingkatkan. Sebab, pelabuhan ini merupakan pelabuhan vital di Kalteng.
"Setiap tahunnya pemudik asal Pulau jawa menggunakannya. Saya minta jangan mengurangi pelayanan terhadap calon penumpang. Inovasi baru dalam memberikan service terbaik untuk masyarakat pengguna jasa juga harus terus ditingkatkan."
(zik)