Kain Tenun Nambo Menambah Pesona Pariwisata Banggai

Senin, 26 Maret 2018 - 09:00 WIB
Kain Tenun Nambo Menambah Pesona Pariwisata Banggai
Kain Tenun Nambo Menambah Pesona Pariwisata Banggai
A A A
KABUPATEN Banggai saat ini sedang menjadi perhatian banyak investor. Sebab, daerah ini mempunyai potensi alam yang melimpah. Selain memiliki cadangan gas, tambang, sektor pertanian, industri, perikanan, properti, infrastruktur, Banggai juga mempunyai daerah tujuan wisata yang sangat menarik, terutama wisata bahari. Potensi wisata ini pun tak disia-siakan oleh Pemerintah Kabupaten Banggai.

Tahun lalu, Pemkab Banggai sukses mempromosikan potensi wisata bahari melalui Festival Pulo Dua. "Tahun ini, Kabupaten Banggai akan membuat lima event tahunan, seperti Festival Tidoto, Mendaki Gunung, Festival Teluk Lalong. Festival Pulo Dua, dan Festival Telur Maleo," ungkap Bupati Banggai Herwin Yatim.

Herwin meyakini, dengan kelima acara tersebut akan memberi sumbangsih nyata bagi peningkatan jumlah kunjungan wisatawan. Tentu ini akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi melalui sektor pariwisata di Kabupaten Banggai serta membangun kecintaan dan kebanggaan terhadap dunia bahari Indonesia, khususnya Provinsi Sulawesi Tengah.

Keyakinan Herwin ini pun bukan tak berdasar. Sebab, berkaca dari event yang digelar pada November 2017 lalu itu, selain pemandangan alam yang disuguhkan kepada wisatawan, ada juga salah satu warisan budaya Kabupaten Banggai yang memiliki daya pikat yang sangat kuat, yaitu Kain Tenun Nambo.

Pada festival tahun lalu, Kain Tenun Nambo berhasil membius ribuan wisatawan dalam dan luar negeri. Kain tersebut menjadi bintang utama di Festival Pulo Dua yang ditampilkan dalam pertunjukan Fashion Show Tenun Nambo 2017. Konon, kain ini pun pernah unjuk gigi di New York Fashion 2017 lalu. "Potensi Kain Tenun Nambo ini memang menjadi daya tarik tersendiri selain keindahan wisata bahari di Kabupaten Banggai," tutur Herwin.

Bagaimana cara Kabupaten Banggai mengakselerasi kesejahteraan masyarakat melalui jalur pariwisata? Simak laporan selengkapnya dalam Edisi Khusus Government Award Majalah SINDO Weekly No 04-07 Tahun 2018 yang terbit Senin (26/3/2018) hari ini.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4179 seconds (0.1#10.140)