Warga Suspect Difteri, Siantar dan Simalungun Tetapkan Status KLB

Rabu, 07 Februari 2018 - 17:44 WIB
Warga Suspect Difteri,...
Warga Suspect Difteri, Siantar dan Simalungun Tetapkan Status KLB
A A A
PEMATANGSIANTAR - Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar menetapkan status Kejadian Luar Biasa (KLB) penyakit difteri setelah ditemukan satu pasien yang dinyatakan suspect difteri.

Setelah didapatkan hasil uji klinis dan dinyatakan suspect difteri terhadap satu orang pasien inisial DP (18) warga Jalan Kabanjahe, Kelurahan Kristen, Kecamatan Siantar Selatan, yang dirujuk ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik, Medan.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Pematangsiantar, dr Ronal Saragih mengatakan protap KLB sesuai dengan permenkes RI nomor: 1501/MENKES/PER/X/2010 yang menyatakan dengan ditemukannya 1 saja pasien suspect difteri maka dinyatakan KLB.

Untuk itu, menurut dia, langkah yang akan dilakukan adalah melakukan ORI (Outbreak Response Immunization) terhadap warga Lingkungan I, Kelurahan Kristen, Kecamatan Siantar Selatan, Pematangsiantar, Sumut dan sekitarnya yang dikhawatirkan terkena dampaknya.

"Mulai hari ini tim kita sudah melakukan pendataan bagi anak usia 2 bulan hingga umur 18 tahun yang akan kita vaksin di daerah itu. Dalam waktu dekat ini di daerah tempat tinggal pasien akan kita beri vaksin," katanya saat dikonfirmasi, Rabu (7/2/2018).

Kepada masyarakat diimbau untuk turut memberikan informasi jika ditemukan pasien dengan gejala difteri. "Penyakit difteri ini bisa disembuhkan, untuk itu masyarakat diminta untuk tidak panik," katanya Ronald.

Kabupaten Simalungun juga dinyatakan KLB setelah ditemukannya seorang warga inisial BS (4) yang tinggal di Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun, beberapa hari lalu.

Kepala Bidang Pengendalian Masalah Kesehatan (PMK) Pemerintah Kabupaten Simalungun, Sarubabel Saragih mengatakan, penderita difteri atas nama BS, saat ini sedang menjalani perawatan di RSUP Adam Malik, Medan.

"Sudah ada satu orang suspect difteri warga Kecamatan Gunung Malela, berinisial BS dan saat ini sedang menjalani perawatan di RSUP Adam Malik Medan," tandasnya.
(wib)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5618 seconds (0.1#10.24)