Bantu Korban Gempa, Prajurit Kopassus Hentikan Latihan di Gunung Botol
Selasa, 23 Januari 2018 - 19:38 WIB

Bantu Korban Gempa, Prajurit Kopassus Hentikan Latihan di Gunung Botol
A
A
A
JAKARTA - Gempa yang terjadi di Lebak, Banten dirasakan dampaknya hingga Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Sejumlah prajurit Kopassus yang sedang berlatih di Gunung Botol, Kabupaten Bogor dan berbatasan langsung dengan Banten langsung menghentikan aktifitasnya.
Wakil Komandan Jenderal Koapassus Brigjen Richard Tampubolon mengatakan, prajurit Kopassus yang sedang latihan langsung turun gunung untuk membantu korban gempa di Desa Citalahap, Kabupaten Bogor.
"Prajurit Kopassus dan warga bahu membahu menyingkirkan material rumah yang roboh akibat gempa," katanya melalui rilisnya, Selasa (23/1/2018).
Sementara itu, berdasarkan data BNPB, di Kabupaten Bogor terdapat beberapa rumah dan bangunan rusak. Seperti di Kecamatan Sukajaya, Kecamata Nanggung, Kecamatan Megamendung, Kecamatan Caringin, dan Kecamatan Cijeruk.
Sebanyak 7 rumah rusak berat dan 5 rumah rusak ringan. Data akan bertambah karena diperkirakan masih terdapat bangunan yang rusak.
Sebelumnya diberitakan, gempa 6,1 SR terjadi di Lebak Banten sekitar pukul 13.40 WIB. Dampak gempa juga dirasakan hingga Jakarta dan membuat masyarakat panik hingga keluar gedung perkantoran dan pusat perbelanjaan.
Wakil Komandan Jenderal Koapassus Brigjen Richard Tampubolon mengatakan, prajurit Kopassus yang sedang latihan langsung turun gunung untuk membantu korban gempa di Desa Citalahap, Kabupaten Bogor.
"Prajurit Kopassus dan warga bahu membahu menyingkirkan material rumah yang roboh akibat gempa," katanya melalui rilisnya, Selasa (23/1/2018).
Sementara itu, berdasarkan data BNPB, di Kabupaten Bogor terdapat beberapa rumah dan bangunan rusak. Seperti di Kecamatan Sukajaya, Kecamata Nanggung, Kecamatan Megamendung, Kecamatan Caringin, dan Kecamatan Cijeruk.
Sebanyak 7 rumah rusak berat dan 5 rumah rusak ringan. Data akan bertambah karena diperkirakan masih terdapat bangunan yang rusak.
Sebelumnya diberitakan, gempa 6,1 SR terjadi di Lebak Banten sekitar pukul 13.40 WIB. Dampak gempa juga dirasakan hingga Jakarta dan membuat masyarakat panik hingga keluar gedung perkantoran dan pusat perbelanjaan.
(ysw)