Sambangi Sejumlah Gereja, Gubernur Ahmad Heryawan Pamitan

Senin, 25 Desember 2017 - 05:10 WIB
Sambangi Sejumlah Gereja,...
Sambangi Sejumlah Gereja, Gubernur Ahmad Heryawan Pamitan
A A A
BANDUNG - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ahmad Heryawan bersama unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Jabar, yakni Kapolda Jabar Irjen Pol Agung Budi Maryoto dan Pangdam III/Siliwangi, menyambangi beberapa gereja pada malam misa Natal di Kota Bandung.

Selain mengecek pengamanan dan menyampaikan ucapan selamat Natal, Gubernur juga berpamitan. Natal tahun ini adalah yang teralhir bagi Aher untuk mewakili masyarakat Jabar bersilaturahmi dan menyampaikan selamat Natal bagi umat Nasrani se-Jabar.

Sebab, tak lama lagi 2018, pria yang akrab disapa Aher ini akan mengakhiri jabatan sebagai Gubernur Jabar.

"Saya sebagai Gubernur selama 10 tahun keliling-keliling seperti ini. Ini tahun terakhir karena tahun depan sudah tidak ikut keliling lagi, sebagai Gubernur," kata Aher di sela kunjungannya pada malam Natal di Gereja Katedral Santo Petrus Bandung, Jalan Merdeka, Minggu 24 Desember 2017.

Di sini rombongan Muspida Jabar disambut oleh Pastur Kepala Gereja Katedral Santo Petrus Bandung Leo van Beurden OSC.

Aher berharap, ke depan Jabar makin maju dan masyarakatnya memiliki toleransi tinggi. "Harapan saya Jabar menjadi provinsi maju dengan penuh toleransi. Dalam konteks agama Islam rahmatan lilalamin, hidup harmonis bersama anak bangsa," ucapnya.

"Beda etnis dan agama enggak ada persoalan karena kita satu bangsa satu tanah air. Jadikan keberagaman sebagai modal dasar untuk membangun kekuatan demi masa depan Indonesia yang lebih maju," ujar dia.

Sementara itu Kapolda Jabar Irjen Pol Agung Budi Maryoto mengemukakan, untuk menjaga agar Natal di Jabar aman dan kondusif, Polri dan TNI bersinergi, turun ke jalan.

"Kondusif dan aman ya. Polda Jabar dibantu Kodam III/Siliwangi. Kodam mengerahkan 28 SSK atau setara 2.800 personel. Sedangkan Polda menerjunkan 14.000 lebih anggota," ungkap Agung di tempat sama.
(maf)
Berita Terkait
Tips Bikin Foto Estetik...
Tips Bikin Foto Estetik untuk Rayakan Natal dan Tahun Baru 2025
IOH Tingkatkan Kapasitas...
IOH Tingkatkan Kapasitas Jaringan hingga 50 Persen Selama Natal dan Tahun Baru 2023
Sambut Natal dan Tahun...
Sambut Natal dan Tahun Baru dengan Berbagi Keceriaan di Christmas Fantasy Land
5 Ide Seru untuk Mengisi...
5 Ide Seru untuk Mengisi Libur Natal dan Tahun Baru, Nomor 3 Cocok Buat Introvert
Libur Natal dan Tahun...
Libur Natal dan Tahun Baru Tetap Aman, Lonjakan Trafik Telekomunikasi Sudah Diantisipasi
Angka Kecelakaan Tinggi,...
Angka Kecelakaan Tinggi, Korlantas Polri Imbau Masyarakat Hindari Mudik Nataru Menggunakan Sepeda Motor
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
4 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
6 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
6 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
6 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
8 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
8 jam yang lalu
Infografis
Gubernur Jakarta Ditunjuk...
Gubernur Jakarta Ditunjuk oleh Presiden Menuai Polemik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved