Mobil Patroli Satgas Amole Ditembak di Areal Freeport

Minggu, 12 November 2017 - 17:10 WIB
Mobil Patroli Satgas...
Mobil Patroli Satgas Amole Ditembak di Areal Freeport
A A A
TEMBAGAPURA - Mobil patroli Satuan Tugas (Satgas) Amole, ditembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata, pada Minggu (12/11/2017) pukul 11.30 WIT, di sekitar Mile 63 Areal PT Freeport Indonesia, saat melakukan patroli zona pengawalan bahan makanan untuk tiga kampung yang berada di distrik Tembagapura.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Achmad Mustofa Kamal di Tembagapura menjelaskan, di sekitar Mile 63 telah terjadi rentetan penembakan terhadap kendaraan Satgas Amole dengan Nomor Lambung 01-3447R yang dikendarai anggota Satgas Amole yang sedang melaksanakan patroli zona dan pengawalan bahan makanan. Satu peluru mengenai bagian atap kendaraan. Tidak ada korban akibat kejadian itu.

"Kondisi cuaca pada saat kejadian berkabut sehingga pelaku penembakan tidak terlihat. Penembakan terjadi setelah kembali dari patroli terhadap karyawan yang melaksanakan ibadah di Gereja Kalvari Tembagapura," jelas Kamal di Tembagapura, Minggu (12/11/2017).

Menurut Kamal, kegiatan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) tersebut tidak lagi menghormati Hari Minggu merupakan hari suci. Kamal mengatakan, pihaknya terus melakukan pengejaran dan penebalan pasukan di sejumlah titik yang dianggap rawan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8221 seconds (0.1#10.140)