Taruna AAU Praktik Perawatan Sistem Pesawat

Kamis, 12 Oktober 2017 - 12:47 WIB
Taruna AAU Praktik Perawatan...
Taruna AAU Praktik Perawatan Sistem Pesawat
A A A
SLEMAN - 39 karbol (37 taruna dan dua taruni) Akademi Angkatan Udara (AAU) tingkat IV Program Studi (Prodi) Teknis Aeronautikan Pertahanan melaksanakan praktik perawatan sistem pesawat terbang di Skatek 043 pangkalan udara (Lanud) Adisutjipto. Kegiatan tersebut akan berlangsung selama 10 hari mulau Rabu (11/10/2017 hingga Jumat (20/10/2017).

Kepala sub departemen (Kasubdep) Aeronauitika AAU Letkol Tek Raden Agus Supriyanto mengatakan selain bagian dari kalender pendidikan di AAU termasuk menambah wawasan dan pengalaman para taruna. Kegiatan ini juga bentuk aplikasi teori yang mereka dapatkan di kelas. “Itulah tujuan dari kegiatan ini,” kata Raden Agus Supriyanto, di Lanud Adisutjipto, Kamis (12/10/2017).

Raden Agus Sipriyanto menjelaskan, kegiatan sangat ini penting, sehingga semua taruna Prodi Teknis Aeronautika tingkat IV wajib mengikutinya. Termasuk harus dapat memanfaatkan. Apalagi ilmu yang didapat akan menjadi bekal saat melaksanakan tugas sebagai perwira angkatan udara (AU) nanti. “Kegiatan praktek ini juga akan menjadi bagian penilaian akhir,” paparnya.

Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Novyan Samyogo menambahkan karena kegiatan ini penting, maka saat melaksanakan praktikum para taruna harus dapat menggali informasi, terutama pengetahuan tentang manajemen perawatan pesawat terbang. Sebab apa yang mereka dapatkan itu akan menjadi bekal setelah lulus dari AAU dan menjalankan tugas.

Kapentak Lanud Adisutjipto Letkol Sus Giyanto mengatakan para taruna AAU itu akan mendapatkan beberapa materi baik teori dan praktik. Mereka akan dipandu langsung para teknisi di Skatek 043 Lanud Adisutjipto.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1186 seconds (0.1#10.140)