Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Maut di Kota Malang

Rabu, 04 Oktober 2017 - 19:56 WIB
Polisi Selidiki Penyebab...
Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Maut di Kota Malang
A A A
PEMALANG - Seusai proses pemadaman dan evakuasi kelima korban tewas dalam peristiwa kebakaran industri rumahan di Kota Malang, Kapolres Malang Kota AKBP Hoiruddin Hasibuan dan petugas Reserse Kriminal Polres Malang Kota, langsung melakukan penyelidikan penyebab kebakaran, Rabu (4/10/2017).

Selain memeriksa lokasi kebakaran, petugas juga mengumpulkan keterangan dari saksi korban luka, serta pemilik usaha rumahan keripik tempe ini. Banyaknya bahan kimia dan ledakan selama kebakaran membuat polisi harus menyelidiki lebih teliti apa yang sebenarnya terjadi saat kebakaran.

Namun, penyelidikan Rabu petang ini belum bisa menghasilkan temuan yang maksimal, karena korban masih shock.

Yudi, salah satu korban mengatakan, tiba-tiba saja muncul api. Dia dan beberapa temannya lalu mencoba menyelamatkan diri.

Penyelidikan lanjutan menunggu Tim Labfor dari Polda Jatim yang rencananya didatangkan dari Surabaya, Kamis (5/10/2017).

Diberitakan sebelumnya, kebakaran hebat terjadi di sebuah tempat usaha penggorengan tempe atau keripik tempe di Kota Malang, Jawa Timur, Rabu (4/10/2017) siang. Lima orang pekerja tewas terpanggang, dua orang lainnya luka-luka.

Kebakaran ini terjadi di Jalan Raya Candi Panggung V, Sukun, Kota Malang. Kebakaran berlangsung cukup lama, mulai Rabu siang hingga sore hari. Saksi mata beberapa kali mendengar suara ledakan dari dalam lokasi kebakaran.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8509 seconds (0.1#10.140)