Batuk Beberapa Kali, Muhadi Meninggal di Kapal

Jum'at, 23 Juni 2017 - 22:25 WIB
Batuk Beberapa Kali,...
Batuk Beberapa Kali, Muhadi Meninggal di Kapal
A A A
LAMPUNG SELATAN - Seorang pemudik, Muhadi (73 tahun), meninggal dunia di kapal. Dugaan sementara, Muhadi meninggal karena kelelahan setelah menempuh perjalanan jauh.

Muhadi yang merupakan warga Desa Wonosari, Kecamatan Prabumulih Utara, Kabupaten Prabumulih, Sumatera Selatan itu meninggal dunia di atas Kapal Port Link V saat perjalanan menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung, Jumat (23/6/2017).

Menurut pengakuan Hamidah, istri Muhadi, suaminya batuk beberapa kali dan kemudian meninggal. Diduga, Muhadi meninggal karena kelelahan setelah menempuh perjalanan dari Depok. Selanjutnya, jenazah dibawa ke rumah sakit guna dilakukan identifikasi.

Berdasarkan data dari posko kesehatan, pemudik yang meninggal dunia baru tercatat satu orang. Pemudik yang telah berobat dan dirawat di posko mudik sejak H-4 kemarin sebanyak 86 pasien.

Menurut Rahmi, salah seorang dokter yang bertugas, pada umumnya pemudik mengalami sakit flu, demam, dan kelelahan.
(zik)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1555 seconds (0.1#10.24)